Trikonomika: Jurnal Ekonomi
Vol 13, No 1 (2014): Juni 2014

Faktor Determinan Minat Wirausaha Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Negeri Gorontalo

Mopangga, Herwin ( Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Negeri Gorontalo)



Article Info

Publish Date
03 Sep 2014

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kondisi aktual wirausaha mahasiswa di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Negeri Gorontalo (FEB-UNG), mengidentifikasi faktor penentu minat wirausaha mahasiswa dan merumuskan metode pendekatan untuk meningkatkan minat wirausaha mahasiswa. Menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, data primer diperoleh dari kuesioner 50 responden terpilih sedangkan data sekunder dari sub bagian kemahasiswaan FEB-UNG. Penelitian menyimpulkan pertama, secara umum minat berwirausaha relatif rendah dibuktikan dengan kurangnya individu dan kelompok mahasiswa FEB menjadi pelaku wirausaha, rendahnya keterlibatan mahasiswa dalam pelatihan dan pembekalan wirausaha didalam maupun luar lingkungan kampus serta kurangnya jumlah proposal bisnis yang ikut berkompetisi di Program Mahasiswa Wirausaha (PMW) Dikti. Kedua, kecenderungan rendahnya minat wirausaha sangat dipengaruhi oleh rendahnya dukungan orang tua dan keluarga yang mayoritas pegawai dan karyawan swasta, persepsi masyarakat dan iklim pembelajaran kewirausahaan serta dukungan akademik. Ketiga, solusi yang ditawarkan adalah memperbanyak frekuensi praktek kewirausahaan, melaksanakan pembelajaran kontekstual secara periodik, menyediakan dan melengkapi fasilitas kewirausahaan di kampus, mengadakan program inkubator bisnis dan lomba penulisan business plan, peningkatan alokasi anggaran wirausaha mahasiswa serta membangun jaringan wirausaha terpadu dengan stakeholder lokal.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

trikonomika

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

FOCUS AND SCOPE Trikonomika invites academics and researchers who do original research in the fields of economics, management and accounting, including but not limited to: Development Economics Monetary Economics, Finance and Banking International Economics Public Economics Economic development ...