Jurnal Online Program Studi Pendidikan Ekonomi
Vol 5, No 1 (2020): Jurnal Online Program Studi Pendidikan Ekonomi

MANAJEMEN WAKTU MAHASISWA YANG BEKERJA (Studi pada Pendidikan Ekonomi FKIP Universitas Halu Oleo)

Ismawati, Ismawati (Unknown)
Ilham, Muh (Unknown)
Nia, Murni (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2020

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah: Bagaimana manajemen waktu dan nilai mahasisya Jurusan Pendidikan Ekonomi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo yang bekerja? Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan manajemen waktu dan nilai mahasisya Jurusan Pendidikan Ekonomi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo yang bekerja. Subyek dalam penelitian ini adalah mahasiswa Pendidikan Ekonomi  Universitas Halu Oleo yang berjumlah 5 orang Mahasiswa. Sedangkan informan dalam penelitian ini adalah orang dekat yang mengetahui informasi yang dibutuhkan seperti ibu, teman kerja, pimpinanan tempat bekerja, sahabat subyek dan teman kuliah. Berdasarkan hasil pada penelitian ini menunjukan bahwa manajemen waktu mahasiswa yang bekerja pada Pendidikan Ekonomi  Universitas Halu Oleo belum cukup baik dan nilai mahasiswa yang bekerja Pendidikan Ekonomi  Universitas Halu Oleo berbeda-beda, disebabkan oleh kemampuan dalam memanajamen waktu baik serta faktor lain sebagai pendukung

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JOPSPE

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Online Program Studi Pendidikan Ekonomi merupakan jurnal Open-Access dan diterbitkan empat kali setahun setiap bulan Januari, April, Juli dan Oktober. Artikel/Jurnal yang diterbitkan dengan aim dan scope berkaitan dengan Pendidikan, Ekonomi, Ekonomi Koperasi, Geografi Ekonomi, Ilmu Ekonomi, ...