Jurnal Informatika
Vol 7, No 2 (2020): September 2020

ANALISIS KEPUASAN PENGGUNA LAYANAN GOOGLE-FORMS SEBAGAI MEDIA SURVEY ONLINE MENGGUNAKAN DELONE & MCLEAN

Ade Mubarok (Universitas ARS)
Noneng Tia Aprilia (Universitas ARS)
Sari Susanti (Universitas ARS)



Article Info

Publish Date
14 Sep 2020

Abstract

Kegiatan melakukan survei atau membagikan formulir, biasanya dihadapkan dengan banyaknya data yang harus diolah dengan berbagai cara atau metode, besarnya jumlah data yang didapatkan membuat pengolahan data memakan biaya dan waktu yang sangat lama. Dengan hadirnya layanan Google Forms diharapkan dapat memudahkan para pengguna yang sedang melakukan kegiatan survei online. Tujuan Penelitian ini untuk melihat hubungan antara variabel-variabel terhadap kepuasan pengguna layanan Google Forms di Kota Bandung menggunakan model DeLone & McLean. Model DeLone & McLean sendiri mempunyai enam variabel yaitu: Kualitas Sistem (System Quality), Kualitas Informasi (Information Quality), Kulalitas Layanan (Service Quality), Penggunaan (Use), Kepuasan Pengguna (User Satisfaction), dan Manfaat Bersih (Net Benefit), namun pada penelitian ini peneliti hanya menggunakan 5 variabel saja yaitu, Kualitas Sistem (System Quality), Kualitas Informasi (Information Quality), Kulalitas Layanan (Service Quality), Penggunaan (Use), dan Kepuasan Pengguna (User Satisfaction). Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah pendekatan convinience sampling. Hasil penelitian yang diperoleh adalah variabel Kualitas Sistem (System Quality) (X1), Kualitas Informasi (Information Quality) (X2), Kualitas Layanan (Service Quality) (X3), dan Penggunaan(Use) (X4) secara bersama-sama atau simultan berpengaruh terhadap Kepuasan Pengguna (User satisfaction) (Y).

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ji

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Informatika respects all researchers Technology and Information field as a part spirit of disseminating science resulting and community service that provides download journal articles for free, both nationally and internationally. The editorial welcomes innovative manuscripts from Technology ...