Tajdidukasi: Jurnal Penelitian dan Kajian Pendidikan Islam
Vol 10, No 1 (2020)

Peningkatan motivasi belajar matematika dengan menggunakan metode penemuan terbimbing siswa SMP

Dian Sriwidiarti (SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: mengetahui pelaksanaan metode penemuan terbimbing dalam meningkatkan motivasi belajar matematika siswa SMP. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas, menggunakan desain tindakan model Kemmis dan Taggart yang menggunakan empat komponen dalam setiap siklusnya yaitu: perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas IXA SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta yang berjumlah 32 siswa terdiri dari 27 siswa laki-laki dan 5 siswa perempuan. Kelas tersebut diberi perlakuan dengan menggunakan metode penemuan terbimbing untuk meningkatkan motivasi belajar pada materi Bangun Ruang Sisi Lengkung. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa: terdapat peningkatkan motivasi belajar matematika siswa kelas IX A SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta yaitu dengan melaksanakan metode pembelajaran penemuan terbimbing dengan benar dan sesuai langkah-langkah pelaksanaan pembelajaran dengan penemuan terbimbing. Hal tersebut ditunjukkan dengan hasil keterlaksanaan pembelajaran penemuan terbimbing mengalami peningkatan. Pada saat sebelum tindakan, hasil motivasi siswa yang tinggi dan tinggi sekali 75% atau 24 siswa. Setelah dilakukan tindakan hasil motivasi siswa yang tinggi dan tinggi sekali 96,88% atau 31 siswa.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

tajdidukasi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Tajdidukasi: Jurnal Penelitian dan Kajian Pendidikan is a journal of Research and Education Study which contains Classroom Action Research (PTK), and School Action Research (PTS), and Interdisciplinary Education Study at Higher Education published by Muhammadiyah Majelis Pendidikan Dasar and ...