BIO-CONS: Jurnal Biologi dan Konservasi
Vol 1 No 1 (2019)

POTENSI PENAMBAHAN EKSTRAK DAUN BELUNTAS DAN KULIT MANGGIS TERHADAP KUALITAS FISIK TELUR ITIK ASIN

Sari Wiji Utami (Politeknik Negeri Banyuwangi)
Rindu Ayu Agustin (Politeknik Negeri Banyuwangi)
Fatimatuz Zuhro (IKIP PGRI Jember)



Article Info

Publish Date
10 Oct 2019

Abstract

Telur merupakan sumber protein hewani dengan kandungan gizi yang lengkap dan harga terjangkau. Tetapi, telur memiliki sifat yang mudah rusak, baik kerusakan fisik maupun kerusakan akibat serangan mikroorganisme melalui pori-pori cangkangnya. Sifat telur yang mudah rusak menyebabkan perlunya metode penanganan sehingga telur memiliki daya simpan yang cukup lama, salah satunya melalui proses pengawetan dengan pengasinan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan ekstrak daun beluntas dan kulit manggis terhadap kualitas fisik telur itik asin. Kualitas fisik yang diteliti, antara lain; berat telur, tinggi putih telur, Haugh Unit (HU), dan warna kuning telur. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan uji paired sample t-test, yaitu membandingkan sample telur asin tanpa perlakuan (kontrol) dan telur asin dengan perlakuan penambahan ekstrak daun beluntas dan kulit manggis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penambahan daun beluntas dan kulit manggis berpengaruh nyata terhadap parameter tinggi putih, HU, dan warna kuning telur, tetapi tidak berpengaruh nyata terhadap parameter berat telur.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

biocons

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Other

Description

BIO-CONS: Jurnal Biologi dan Konservasi yang memiliki E-ISSN 2620-3529 dan P-ISSN 2620-3510 yang diterbitkan oleh IKIP PGRI Jember, Indonesia. BIO-CONS: Jurnal Biologi dan Konservasi diterbitkan sebagai salah satu upaya untuk mempublikasikan hasil penelitian terkait pendidikan Biologi. BIO-CONS, ...