BINOMIAL : Jurnal Pendidikan Biologi
Vol 2 No 1 (2019): Jurnal Binomial

PENGARUH PERILAKU BELAJAR SISWA TERHADAP PRESTASI BELAJAR IPA BIOLOGI SISWA KELAS VIII SMPN 4 BANTIMURUNG

Warda Murti (universitas muslim maros)



Article Info

Publish Date
14 May 2019

Abstract

Pengaruh Perilaku Belajar Siswa terhadap Prestasi Belajar IPA Biologi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 4 Bantimurung. Penelitian ini merupakan penelitian yang dilakukan dengan media yang berupa angket, dimana penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh perilaku belajar siswa terhadap prestasi belajar IPA Biologi siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Bantimurung. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan angket yang telah disediakan oleh peneliti, dimana pengambilan data ini di peroleh dari hasil ulangan siswa. Berdasarkan hasil uji hipotesis maka diperoleh nilai signifikan sebesar 0,049 ˂ 0,05 sehingga ada pengaruh variabel X terhadap Y. Hal ini menunjukkan bahwa H0 diterima dan Ha ditolak. Variabel skala likert dalam penelitian ini adalah X yaitu - perilaku dan Y yaitu – prestasi. Sehingga pada penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh perilaku belajar siswa terhadap prestasi belajar IPA Biologi siswa kelas VIII SMP Negri 4 Bantimurung.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

binomial

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Education

Description

Jurnal Binomial adalah jurnal Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Universitas Muslim Maros yang mempublikasikan hasil penelitian dan karya ilmiah dalam pengembangan ilmu biologi dan pendidikan. Terbit Edisi Maret dan Edisi ...