Jurnal Keperawatan
Vol 15 No 1 (2018): Jurnal Keperawatan No. 15 No.1

HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN CARE GIVER DENGAN KEMANDIRIAN LANSIA DALAM PERAWATAN DIRI (Studi di Desa Carangrejo, Kesamben, Jombang)

Iva Milia Hani Rahmawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2019

Abstract

Lansia merupakan kelompok khusus yang membutuhkan perhatian lebih dalam banyak asepek kehidupan, salah satunya perhatian dalam kemandirian oleh yang merawat. Kemunduran kemandirian yang dialami salah satunya kemampuan merawat diri, yang dapat menyulitkan kehidupan pribadi, keluarga dan care giver. Tujuan penelitian ini untuk  menganalisa hubungan tingkat pendidikan care giver dengan kemandirian lansia dalam perawatan diri di Desa Carangrejo, Kesamben, Jombang.Rancangan penelitian yang digunakan observasi model Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh care giver yang merawat lansia di Desa Carangrejo, Kesamben, Jombang. Teknik sampling menggunakan Simpel Random Sampling dengan sampel berjumlah 31 orang. Data dikumpulkan dengan membagikan kuesioner kepada responden dan menggunakan uji statistic Spearman-Rho dengan kemaknaan α = 0,05.Hasil penelitian menunjukkan dari 31 responden, sebagian besar responden berpendidikan SD 16 orang (51,6%),  dan sebagian besar dari lansia mengalami kemandirian ketergantungantungan sedang dalam perawatan diri 15 orang (48,4%), berdasarkan  hasil  uji  statistic Spearman-Rho didapatkan  hasil p-value =  0.006 (<0,05), berarti ada hubungan  tingkat pendidikan care giver dengan kemandirian lansia dalam perawatan diri. Kesimpulan penelitian ada hubungan antara tingkat pendidikan care giver dengan kemandirian lansia dalam perawatan diri.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jip

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Keperawatan adalah jurnal yang berisi artikel dalam bidang keperawatan Fokus dan Ruang Lingkup Jurnal Keperawatan Menerima manuskrip baik dari artikel asli maupun literature review bidang Keperawatan. Ruang lingkup bidang Keperawatan meliputi: Perawatan Medis Bedah Perawatan Anak Keperawatan ...