Nabla Dewantara : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 2 No 1 (2017): Nabla Dewantara: Jurnal Pendidikan Matematika

PENGARUH PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIS SISWA

Dian Apriani (Dosen Pendidikan Matematika Universitas Tamansiswa Palembang)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2017

Abstract

Tujuan penelitan adalah untuk mengetahui pengaruh yang signifikan dari model pembelajaran Problem Based Learning terhadap kemampuan koneksi matematis siswa di SMP Negeri 53 Palembang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen posttest –only control design. Adapun variabel bebasnya adalah Problem Based Learning dan variabel terikatnya kemampuan koneksi matematis siswa. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 53 Palembang tahun pelajaran 2015/2016 yang terdiri dari delapan kelas. Sampel dalam penelitian ini diambil secara acak yaitu kelas VIII.2 sebagai kelas eksperimen dengan model pembelajaran Problem Based Learning dan kelas VIII.4 sebagai kelas kontrol dengan model konvensional. Hasil penelitian mengindentifikasi adanya pengaruh yang signifikan dari model pembelajaran Problem Based Learning terhadap kemampuan koneksi matemati siswa di SMP Negeri 53 Palembang. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, peneliti menyarankan agar model pembelajaran Problem Based Learning dapat diterapkan dan dijadikan alternatif untuk meningkatkan kemampuan koneksi matematis siswa.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

nabla

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics

Description

Nabla Dewantara: Jurnal Pendidikan Matematika (ISSN 2528-3901) merupakan jurnal nasional pendidikan matematika yang menjadi media publikasi hasil penelitian dan karya ilmiah. NABLA DEWANTARA menerima naskah dalam bidang pendidikan matematika secara luas, baik hasil penelitian maupun kajian teori. ...