Jurnal Pendidikan Sosiologi dan Humaniora
Vol 5, No 2 (2014): Oktober 2014

Upaya Orang Tua Mengatasi Anak Putus Sekolah Di Desa Suka Jaya

Hendriansyah, Hendriansyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya orang tua mengatasi anak putus sekolah di Desa Suka Jaya Kecamatan Tempunak Kabupaten Sintang. Metode Penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan bentuk penelitian deskriptif. Informan di dalam penelitian ini adalah 5 orang tua dan 5 orang anak putus sekolah. Di lakukan wawancara, observasi dan dokumentasi yang di laksanakan selama 1 bulan. Adapun upaya yang sudah dilakukan orang tua yakni dengan memotivasi atau mendorongan anak agar supaya tetap bersekolah dengan cara: a). Memberikan nasehat serta memberitahu ilmu itu penting; b). Memberi hadiah apa bila nilainya baik; dan c). Kontrol orang tua terhadap anak sangat kurang karena orang tua sibuk dengan pekerjaannya. Pembinaan yang dilakukan orang tua yakni: 1). Mengajarkan nilai agama dan sopan santun; 2). Setiap hari minggu selalu mengajak anak ibadah ke gereja; 3). Orang tua juga membiasakan anak untuk ikut serta dalam kegiatan sosial seperti gotong royong, pada lamaran pernikahan; 4). Pekerjaan anak yang putus sekolah yaitu dengan membantu orang tua noreh, bekerja sebagai supir dan bekerja di bengkel.Kata Kunci: Upaya Orang Tua, Putus Sekolah.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

JPSH

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Pendidikan Sosiologi dan Humaniora is the result of research on social theory, culture, education studies, and critical analysis studies of research in the socio-cultural field. The article contains the results of research and other scientific literature relating to sociology, sociology, and ...