Journal of Sport Science And Physical Education
Vol 1, No 2 (2020)

Survei Pola Pembinaan Ekstrakurikuler Olahraga Futsal SMP Negeri di Kabupaten Kebumen

Ibnu Prasetyo Widiyono (Universitas Ma'
arif Nahdlatul Ulama Kebumen)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola pembinaan ekstrakurikuler futsal SMP Negeri di Kabupaten Kebumen.Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif menggunakan metode survei dengan teknik pengambilan datanya menggunakan angket. Populasi dalam penelitian ini adalah guru PJOK SMP Negeri Kabupaten Kebumen yang melaksanakan ekstrakurikuler Futsal yang berjumlah 24 orang. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif yang dituangkan dalam bentuk persentase pembinaan futsal SMP Negeri Kabupaten Kebumen. Hasil penelitian menunjukkan survei pola pembinaan ekstrakurikuler olahraga futsal SMP Negeri di Kabupaten Kebumen sebanyak 0 sekolah (0 %) yang masuk dalam kategori pembinaan sangat tidak baik, sebanyak 0 sekolah (0 %) kategori pembinaan tidak baik, 7 sekolah (29,17%) katogori sedang, 17 sekolah (70,83 %) kategori baik, dan o sekolah (0%) termasuk kategori sangat baik. Nilai rerata sebesar 55 terletak pada interval 49,5 ≤ X < 60,5. serta frekuensi tertinggi juga pada interval 60,5 ≤ X < 71,5 sebesar 70,83% maka survei pola pembinaan ekstrakurikuler olahraga futsal SMP Negeri di Kabupaten Kebumen secara keseluruhan termasuk kategori baik

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JOSEPHA

Publisher

Subject

Education

Description

This journal focuses on the research of a study on Sport and phisycal education. We facilitate the lecturers, researchers and teachers and welcome articles resulted from research or theoretical review. It is hoped that all of those articles can be beneficial for all of the readers. It is published ...