Jurnal Ekonomi Trend : Pemasaran, Produksi, Keuangan, SDM, Akuntansi dan Sistem Informasi Manajemen
Vol 2 No 2 (2014)

PENERIMAAN PAJAK BUMI DAN BANGUNAN KECAMATAN BALINGGI SERTA KONTRIBUSINYA TERHADAP PENERIMAAN PAJAK BUMI DAN BANGUNAN KABUPATEN PARIGI MOUTONG

Akhmad Akhmad (Universitas Alkhairaat)



Article Info

Publish Date
29 May 2014

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah (1). Untuk mengetahui efektifitas penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Kecamatan Balinggi dalam meningkatkan penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Kabupaten Parigi Moutong; (2). Untuk mengetahui seberapa besar kontribusi penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Kecamatan Balinggi terhadap penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Kabupaten Parigi Moutong. Adapun hasil dari penelitian ini yaitu: Tahun 2010 penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Kecamatan Balinggi sebesar 64,21% dengan kategori kurang efektif dan 9% dengan kategori sangat efisien, Tahun 2011 penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Kecamatan Balinggi sebesar 84,21% dengan kategori cukup efektif dan 9% dengan kategori sangat efisien, dan Tahun 2012 penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Kecamatan Balinggi sebesar 85,34% dengan kategori cukup efektif dan 9% dengan kategori sangat efisien. Besarnya kontribusi penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Kecamatan Balinggi tahun 2010 sebesar 7.07 %, tahun 2011 dan 2012 sebesar 11.5%.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

trend

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomi Trend : Pemasaran, Produksi, Keuangan, SDM, Akuntansi dan Sistem Informasi ManajemenJurnal Trend adalah jurnal yang terbit dua kali dalam satu tahun, jurnal ini di terbitkan oleh Fakultas Ekonomi Universitas Alkhairaat, jurnal ini merupakan hasil riset dalam dunia Ekonomi Manajemen, ...