KOMUNITAS JURNAL PENGEMBANGAN MASYARAKAT ISLAM
Vol. 11 No. 1 (2020): Community Development Through Practice and Public Policy

Siaran Layanan Publik Radio Mayangkara FM Kota Blitar

Anita Reta Kusumawijayanti (Universitas Islam Balitar)
Harliantara Harliantara (Universitas Dr Soetomo)
Redi Panuju (Universitas Dr Soetomo)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2020

Abstract

Program siaran interaktif mendorong keterbukaan komunikasi, sekaligus muncul harapan bagi masyarakat bisa berkomunikasi dengan perorangan dan lembaga yang bertanggungjawab terhadap pelayanan publik, terutama dalam suasana demokratisasi yang sedang berproses. Hal tersebut seperti disampaikan Jurgen Habermas dalam Teori Public Sphere bahwa ruang publik memberikan peran yang penting dalam proses demokrasi di setiap negara. Jenis penelitian yan digunakan adalah penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Metode pengumpulan data dilakukan dengan melakukan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Program siaran interaktif Lang Lang Kota merupakan ruang publik dengan tetap mengedepankan netralitas dalam siarannya. Peran serta, kepedulian masyarakat terhadap layanan publik dan timbal balik yang diberikan instansi atau lembaga penyedia layanan publik menjadi kekuatan utama dalam siaran interaktif Lang Lang Kota. Sesuai dengan slogannya kritis solutif , Lang Lang Kota menanggapi berbagai informasi dan kasus yang disampaikan dengan kritis dan mengupayakan adanya solusi.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

komunitas

Publisher

Subject

Religion Education Engineering Social Sciences

Description

KOMUNITAS: Jurnal Pengembangan Masyarakat Islam has been enlisted with p-ISSN: 2086-3357 and e-ISSN: 2540-9182 and published per semester on January-June and July-December by Department of Islamic Social Community Development of Dakwah and Communication Science of Universitas Islam Negeri Mataram ...