JKM (Jurnal Kebidanan Malahayati)
Vol 5, No 4 (2019): volume 5 Nomor 4 Oktober 2019

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DI PUSKESMAS KALIREJO KABUPATEN PESAWARAN TAHUN 2019

Nopita Akbar (Prodi Kebidanan)
Fitria Fitria (Puskesmas Kebon Jahe)
Ratna Dewi Putri (Prodi Kebidanan)



Article Info

Publish Date
12 May 2020

Abstract

Menyusui sejak dini mempunyai dampak yang positif baik bagi ibu maupun bayinya. Cakupan ASI eksklusif di Kabupaten Pesawaran tertinggi di Puskesmas Gedong Tataan sebesar 97,65% pencapaian terendah ada di Puskesmas Kedondong sebesar 14,24% dan Puskesmas Kalirejo sebesar 50,00% (Pesawaran, D. K. K., 2018). Pada Puskesmas Kalirejo cakupan ASI eksklusif tahun 2016 sebesar 69,02% dan di tahun 2017 sebesar 50.00%. Berdasarkan data terlihat penurunan pemberian ASI eksklusif di wilayah Puskesmas Kalirejo.Jenis penelitian kuantitatif  pendekatancross sectional study. Seluruh Populasi  94 responden  dengan total sampel 77 Responden ibu yang mempunyai bayi 7 – 12 bulan, teknik penelitian sampling secara purposive sampling. Analisis data secara uni variat dan bivariate ( ujichi-square ).Hasil penelitian diketahui dari 77 responden didapatkan hasil ibu yang tidak ASI eksklusif sebanyak 49 (63,6%) responden. Ibu yang bekerja sebanyak 35 (45,5%) responden . Ibu yang berpengetahuan kurang sebanyak 54 (70,1%) responden . ibu yang tidak ada kelainan puting susu sebanyak 59 (76,6%) responden.Dukungan tenaga kesehatan kesehatan negatif sebanyak 29 (37,7%) . Ada hubungan pekerjaan dengan pemberian ASI eksklusif (p-value = 0,000 dan OR10,333). Ada hubungan pengetahuan dengan pemberian ASI eksklusif (p-value = 0,000 dan OR 15,840). Ada hubungan kelainan puting susu dengan pemberian ASI eksklusif (p-value 0,035 dan OR 5,735). Ada hubungan dukungan tenaga kesehatan dengan pemberian ASI eksklusif (p-value = 0,014 dan OR 4,416).Untuk itu di perlukan penyuluhan, motivasi tentang pengetahuan pemberian Asi kepada ibu agar dapat memberikan Asi ekslusif kepada bayi.Kata kunci: ASI Eksklusif, pengetahuan, pekerjaan, kelainan puting susu, dukungan tenaga kesehatanDaftar pustaka: 30 (2007-2017)

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

kebidanan

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Jurnal Kebidanan Malahayati menyediakan platform untuk mempublikasikan bidang kebidanan dan jurnal juga berusaha untuk memajukan kualitas penelitian dengan memperkenalkan atau menguraikan metode baru di bidang kesehatan kebidanan untuk publikasi termasuk kebidanan dan ilmu kesehatan inti. Jurnal ini ...