Piston: Journal of Technical Engineering
Vol 4, No 2 (2021)

Pengaruh Komposisi Na2CO3 Terhadap Sifat Fisis, Magnet pada Magnet Ba-Ferit

Ramlan Ramlan (Jurusan Fisika FMIPA Universitas Sriwijaya)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2021

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang pembuatan magnet Ba-ferit menggunakan adiktif Na2CO3. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh komposisi bahan adiktif terhadap sifat fisis, sifat magnet dan struktur kristal. Komposisi bahan adiktif yang digunakan adalah 0%, 0.5%, 1%, dan 1.5%. Penelitian ini dimulai dengan bahan ditimbang massa masing-masing 30 gram. Preparasi sampel dilakukan melalui metode metallurgi serbuk, dengan tahapan sebagai berikut : tahapan penimbangan dan pencampuran menggunakan ball mill selama 3 jam, kemudian dilanjutkan proses pengeringan dengan menggunakan oven dan dilanjutkan dengan proses pencetakan pellet dengan penambahan bahan perekat 5% PVA. Proses pencetakan dilakukan menggunakan mesin hydraulic press dengan gaya 8 tonf ditahan selama 1 menit. Selanjutnya dilakukan proses sintering menggunakan vacum furnance deng n h C dengan waktu penahanan 1 jam. Sampel yang telah disentering dilakukan pengujian meliputi : densitas, porositas, dan XRD. Hasil dari pengukuran densitas dan porositas diperoleh bahwa penambahan bahan adiktif meningkatkan densitas dan menurunkan porositas. Hasil analisa XRD menunjukkan 3 fasa yaitu fase BaFe12O19, Na2O dan Fe3O4. Hasil perhitungan ukuran Kristal diperoleh nilai perbandingan selisih ukuran yang kecil, maka bahan aditif tidak mempengaruhi ukuran Kristal.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Piston

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Control & Systems Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Ansor Salim Siregar, Mulyadi Mulyadi, Syaiful Arief Analisis Kegagalan Laminasi Komposit Epoksi/Serat Karbon Pada Sayap Pesawat Tanpa Awak DOI: 10.32493/pjte.v5i2.18596 Parlindungan Pandapotan Marpaung, Herbert H. Rajagukguk Energi Mekanik Penggerak Poros Magnet Rotor Alternator untuk Pembangkit ...