BJRM (Bongaya Journal of Research in Management)
Vol 2 No 1 (2019): BJRM (Bongaya Journal of Research in Management)

PENGARUH CAR, BOPO, NPF DAN FDR TERHADAP PROFITABILITAS PADA BANK UMUM SYARIAH DI INDONESIA

Muhammad Syakhrun (STIEM Bongaya)
Anwar Anwar (STIEM Bongaya)
Asbi Amin (STIEM Bongaya)



Article Info

Publish Date
07 Apr 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh CAR, BOPO, NPF dan FDR terhadap profitabilitas pada bank umum syariah di Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah semua Bank Umum Syariah yang berada di Indonesia. Sampel yang digunakan adalah purpossive sampling yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu. Bank Umum Syariah yang memenuhi kriteria untuk menjadi sampel adalah dua Bank Umum Syariah, yaitu Bank Syariah Mandiri dan Bank Negara Indonesia Syariah. Jadi, pada penelitian ini terdapat 32 titik amatan (4 tahun x 4 triwulan x 2 bank = 32). Hasil pengujian menunjukkan bahwa CAR, BOPO dan NPF berpengaruh negatif terhadap profitabilitas bank umum syariah di Indonesia. Sedangkan FDR berpengaruh positif terhadap profitabilitas bank umum syariah di Indonesia.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

BJRM

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Bongaya Journal for Research in Management (BJRM) adalah jurnal yang berisi tulisan yang diangkat dari hasil penelitian, gagasan konseptual, kajian dan aplikasi teori di bidang Manajemen. Diterbitkan dua kali setahun oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (P3M) STIEM ...