NIZAMUL'ILMI: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Vol 6 No 1 (2021): Pengelolaan Lembaga Pendidikan yang Bermutu

Penerapan Manajemen Strategis pada Sekolah Berstandar Nasional berdasarkan Prinsip Covey

Koharudin Jayadiningrat (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2021

Abstract

Penerapan manajemen strategis dan penyusunan berbagai strategi dalam pengembangan sebuah lembaga pendidikan telah mencatat keberhasilan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan manajemen strtegis pada sekolah berstandar nasional berdasarkan prinsip Covey. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Penelitian dilaksanakan di tiga SMP negeri yang berstandar nasionalyaitu di SMP Negeri 1, SMP Negeri 2 dan SMP Negeri 5 di Kota Sukabumi. Responden terdiri dari 24 orang yang terdiri dari 9 orang guru, 6 orang tata usaha, 3 orang wakil kepala sekolah, 3 orang kepala sekolah, dan 3 orang komite sekolah. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Proses pengumpulan dan analisis data dilakukan secara terus menerus melalui kroscek, cek and re-cek, analisis dan re-analisis data, sehingga akhirnya ditemukan fakta secara menyeluruh. Berdasarkan hasil penelitian, sekolah sebagai instansi yang memberi layanan publik di bidang pendidikan, dalam peningkatan mutunya dapat menggunakan sistem manajemen strategis melalui prinsip Covey dengan perspektifnya pada keteladanan dan pribadi utuh kepemimpinan sehingga menggerakan kinerja yang unggul. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan manajemen strategis pendidikan bermutu di Kota Sukabumi sesuai dengan harapan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

nizamulilmi

Publisher

Subject

Religion Education Other

Description

NIZAMUL ILMI: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam (JMPI) is a scientific publication has the focus of Islamic Education Management including management innovations in Islamic Education; thoughts in Islamic Education Management; Leadership, planning, supervision, evaluation of education in schools, ...