Edu Masda Journal
Vol 1, No 1 (2017): Edu Masda Journal Volume 1 Nomor 1

Efektifitas Antibiotik Terhadap Perubahan Suhu Dan Leukosit Pada Pasien Pneumonia

Rahmawati Raising (1Stikes Bhakti Husada Mulia Madiun)
Vivi Rosalina (1Stikes Bhakti Husada Mulia Madiun)



Article Info

Publish Date
18 Sep 2017

Abstract

Pneumonia merupakan salah satu penyakit infeksi saluran pernafasan yang banyak menjadi penyebab kematian terutama di negara berkembang. Sebagian besar pneumonia disebabkan oleh mikroorganisme dan sebagian kecil disebabkan oleh hal lain seperti aspirasi dan radiasi. Bakteri yang sering menyebabkan pneumonia adalah Streptococcus Pneumoniae, Haemophilus influenzae, dan Staphylococcus aureus. Pada pemeriksaan penunjang terdapat peningkatan jumlah leukosit, biasanya lebih dari 10.000/ul kadang-kadang mencapai 30.000/ul, Pengobatan pneumonia terdiri atas antibiotik dan pengobatan suportif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis efektifitas antibiotik terhadap perubahan suhu dan leukosit pada pasien pneumonia. Penelitian ini merupakan penelitian studi non eksperimental yaitu cross sectional dan retrospektif. Penelitian di lakukan di Rumah Sakit Dr Soedono Madiun selama 3 bulan januari-maret 2019 diperoleh 45 subjek, tehnik pengambilan data subjek yang didiagnosisi pneumonia secara purposive sampling data dan data yang diambil merupakan data yang telah memenuhi kriteria inklusi. Uji yang digunakan ialah Shapiro-Wilk karena jumlah sampel kecil (kurang dari 50). Perbedaan kadar suhu dan leukosit antara kedua kelompok menggunakan uji t bebas (independent t-test). Berdasarkan hasil penelitian efektifitas antibiotik terhadap perubahan suhu dan kadar leukosit pada pasien pneumonia, maka dapat disimpulkan bahwa pemberian antibiotik dapat menurunkan suhu dan kadar leukosit pada perwatan selama beberapa hari secara bermakna.Kata kunci      : Antibiotik, Suhu, Leukosit, Pneumonia  ABSTRACT               Pneumonia is one of the respiratory infections that causes death, especially in developing countries. Most pneumonia is caused by microorganisms and a small part is caused by other things such as aspiration and radiation. The bacteria that often cause pneumonia are Streptococcus Pneumoniae, Haemophilus influenzae, and Staphylococcus aureus. In investigations there is an increase in the number of leukocytes, usually more than 10,000 / ul sometimes reaching 30,000 / ul, pneumonia treatment consists of antibiotics and supportive treatment. The purpose of this study was to analyze the effectiveness of antibiotics against changes in temperature and leukocytes in pneumonia patients. This research is a non-experimental study that is cross sectional and retrospective. Research conducted at Dr Soedono Madiun Hospital for 3 months in January-March 2019 obtained 45 subjects, data collection techniques for subjects diagnosed with pneumonia by purposive sampling data and the data taken was data that met the inclusion criteria. The test used is Shapiro-Wilk because the number of samples is small (less than 50). Differences in temperature and leukocyte levels between the two groups using the independent t-test. Based on the results of the study of the effectiveness of antibiotics on changes in temperature and levels of leukocytes in patients with pneumonia, it can be concluded that the administration of antibiotics can reduce the temperature and levels of leukocytes in the treatment for several days significantly Keywords         : Antibiotics, Temperature, Leukocytes, Pneumonia

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

edumasda

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Edu Masda Journal is a periodical scientific journal published by STIKes Kharisma Persada. Edu Masda Journal accepts scientific papers in the form of research reports (original article research papers) with focus and scope including Pharmacy, Public Health and Medical Record issues. Edu Masda ...