Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha
Vol 9, No 1 (2021): Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha

Eksistensi Tenaga Kerja Lokal Pada PLTU Celukan Bawang

Susilastika, Rizka Dwiyanti (Unknown)
Christiawan, Putu Indra (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Apr 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : mengidentifikasi karakteristik tenaga kerja lokal di PLTU Celukan Bawang, mengidentifikasi faktor pendukung penyerapan tenaga kerja lokal pada PLTU Celukan Bawang,  mengindentifikasi faktor penghambat penyerapan tenaga kerja lokal di PLTU Celukan Bawang. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pengumpulan data kuesioner dan wawancara selanjutnya dianalisis dengan menggunakan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) karakteritik tenaga kerja lokal pada PLTU Celukan Bawang bervariasi dilihat dari struktur umur, yang mendominasi adalah kelompok umur 17-25tahun sebesar 31,2% dan terendah umur 56-65 sebesar 13,2%. Tingkat pendidikan yang mendominasi yaitu sma sebesar 42,9%, dilihat dari jenis kelamin, tenaga kerja laki-laki yang mendominasi sebesar 35,3%. (2) Faktor pendukung penyerapan tenaga kerja lokal yang utama berasal dari kualitas tenaga kerja, pengalaman tenaga kerja dan lokasi. (3)Faktor penghambat tenaga kerja lokal yang utama berasal dari keahlian tenaga kerja dan struktur umur. Hasil penelitian ini diharapkan dapat dimanfaatkan sebagai kajian literatur pada penelitian selanjutnya, menjadi gambaran tentang daya serap tenaga kerja pada PLTU Celukan Bawang dan diharapkan  pemerintah daerah dapat memperhatikan dalam membuat kebijakan dalam hal penyerapan tenaga keja lokal

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JJPG

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Jurusan Pendidikan Geografi (JJPG) is a scientific journal that houses research articles and community service in the fields of law and social sciences. This journal can provide a description of the development of science and technology in the field of geography and geography education for ...