JPM17: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 5 No 2 (2020)

MANAJEMEN KELOLA IKAN AIR TAWAR DI DESA WONOSARI KECAMATAN NGORO KABUPATEN MOJOKERTO

Maria Agustini (Universitas Dr. Soetomo Surabaya)
Muhajir Muhajir (Universitas Dr. Soetomo Surabaya)
Icak Indola (Universitas Dr. Soetomo Surabaya)



Article Info

Publish Date
11 Sep 2020

Abstract

Program Pengabdian Masyarakat ini dilaksanakan pada bulan April 2019 sampai bulanJuli 2019 di Desa Wonosari Kecamatan Ngoro Kabupaten Mojokerto.Mojokerto merupakan  kota penyangga utama ibu kota Provinsi Jawa Timur.Permasalahan yang dihadapi oleh Kelompok Pemberdayaan Masyarakat di Desa Wonosari adalah  pengelolaan kolam budidaya ikan air tawarbelum diusahakan secara maksimal. Tujuan yang akan dicapai adalah untuk memotivasi masyarakat dalam pengelolaan Kolam Budidaya Ikan air Tawar.Metode yang digunakan adalah dengan metode pendekatan sosial dalam bentuk penyuluhan serta pelatihan. Program ini diawali dengan mengedukasi masyarakat dengan pengetahuan pemanfaatan lahan kolam budidaya ikan melalui penyuluhan dan pendampingan kemudian dilanjutkan dengan mempraktekkan di lapangan atau di lahan kolam yang ada di desa. Sehingga masyarakat dapat mempraktekkan dan mengembangkan pola pengeloaan budidaya ikan yang ada di desa. Capaian yang akan diperoleh setelah dilakukan pelatihan dan penyuluhan, masyarakat dapat mengelola dan melakukanbudidaya ikan dengan baik dan benar serta dapat memanfaatkan lahan kolam  budidaya ikan secara optimal, sehingga dapat menambah penghasilalan kelompok pemberdayaan masyarakat.Kata kunci: Budidaya, Kolam, Ikan air tawar, Desa Wonosari, Mojokerto

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jpm17

Publisher

Subject

Arts Humanities Social Sciences

Description

JPM17 : Jurnal Pengabdian Masyarakat is a peer-reviewed and open acess journal accomodating researchers, academicians, scholars and students around the world to share theoretical, empirical knowledgeand innovative concepts adopted from high quality direct implementation projects in wide area of ...