Jurnal Manajemen Sumber Daya Perairan
Vol 5, No 4 (2020): Oktober

Kelimpahan Dan Komposisi Jenis Ikan Di Perairan Danau Tailaronto’oge Kapota Kecamatan Wangi-Wangi Selatan Kabupaten Wakatobi

Jumiati, Jumiati (Unknown)
Pangerang, Utama K (Unknown)
Purnama, Muhammad Fajar (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jan 2021

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli sampai Agustus 2019, dengan tujuan penelitian untuk mengetahui kelimpahan dan komposisi jenis ikan di Perairan Danau Tailaronto’oge Kapota, Kecamatan Wangi-Wangi Selatan, Kabupaten Wakatobi. Manfaat dari penelitian ini dapat dijadikan sebagai bahan informasi tentang kelimpahan dan komposisi jenis ikan dalam penyusunan rencana pengelolaan sumberdaya ikan secara berkelanjutan. Pengambilan sampel ikan menggunakan alat yang biasa digunakan oleh masyarakat, yaitu jaring insang (gill net) yang dilakukan sebanyak 3 kali ulangan dalam setiap titik stasiun dengan interval waktu selama 15 hari. Jumlah jenis ikan yang diperoleh selama penelitian yaitu 265 individu yang terdiri dari 4 jenis dan 4 famili diantaranya Oreochromis mossambicus, Atherinomorus duodecimalis, Chanos chanos, dan Siganus canaliculatus. Presentase nilai kelimpahan relatif tertinggi terdapat pada jenis A.duodecimalis dengan nilai 73,96% dan kelimpahan terendah jenis S.canaliculatus 0,75%. Ikan tersebar dalam tiga stasiun.Kata Kunci : DanauTailaronto’oge, kelimpahan, komposisi jenis ikan

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JMSP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Earth & Planetary Sciences

Description

Jurnal Manajemen Sumber Daya Perairan, memuat hasil-hasil penelitian yang berkenaan dengan segala aspek bidang ilmu Sumber Daya Perairan. ...