Jurnal Sains Matematika dan Statistika
Vol 6, No 2 (2020): JSMS Juli 2020

Penentuan Cadangan Premi Menggunakan Metode Premium Sufficiency pada Asuransi Jiwa Berjangka

Aprijon Aprijon (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2020

Abstract

Asuransi jiwa merupakan perjanjian kesepakatan dari sejumlah orang untuk memikul kesulitan dari resiko keuangan bila terjadi musibah pada salah satu anggotanya. Salah satu jenis asuransi jiwa berdasarkan kebutuhannya yaitu asuransi jiwa berjangka. Asuransi jiwa berjangka merupakan perlindungan asuransi yang memberikan jaminan asuransi kepada pemegang polis asuransi selama jangka tertentu. Tentu saja untuk mendapatkan jaminan tersebut pemegang polis harus membayarkan premi kepada perusahaan asurani. Sehingga dari premi yang dibayarkan,  perusahaan bisa mencadangkan sebagian premi yang telah dibayarkan oleh pemegang polis. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya cadangan premi asuransi jiwa berjangka dengan menggunakan metode premium sufficiency. Metode yang digunakan untuk menghitung besar cadangan premi tahunan asuransi jiwa berjangka dengan menggunakan metode premium sufficiency. Berdasarkan contoh kasus penerapan dapat  disimpulkan bahwa cadangan premi dengan metode premium sufficiency pada saat t = 1 akan sampai t = 8 nilai cadangan proposional dengan peningkatan tahun, tetapi setelah t = 8 peningkatan nilai cadangan mulai melambat hingga pada masa pertanggungan selesai nilai cadangan premi akan bernilai 0

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JSMS

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Jurnal JSMS (print ISSN: 2460-4542 dan online ISSN: 2615-8663) adalah akademik jurnal yang diterbitkan dua kali setahun (Januari dan Juli). Jurnal JSMS bertujuan menerbitkan hasil penelitian berkualitas tinggi yang direview oleh beberapa orang reviewer di bidang Matematika dan Statistika yang ...