Vidyottama Sanatana: International Journal of Hindu Science and Religious Studies
Vol 4, No 2 (2020)

Creating Life In New Normal Era Based On Tri Hita Karana Concept

Wulandari, Ida Ayu Gde (Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar)



Article Info

Publish Date
02 Nov 2020

Abstract

Menata kehidupan pada era new normal adalah menata kehidupan dengan pola kehidupan baru dari segi kesehatan, sehingga kehidupan yang dilalui dapat terhindar dari penyakit yang sedang melanda dunia. Dalam artian ini, new normal memberikan pemahaman kepada manusia bahwa aspek kehidupan manusia dari sisi kesehatan tidak bisa dikesampingkan. Oleh karena alasan kesehatan, maka segala bentuk aturan yang mengatur tentang orang banyak atau publik disesuaikan denga aturan-aturan dari WHO atau Kementerian Kesehatan RI agar penularan penyakit dapat dihindari. Mengacu pada tatanan hidup baru pada era new normal, umat Hindu mengacu pada kehidupan yang berasaskan tri hita karana yang disesuaikan dengan aturan pada tatanan hidup new normal. Pada tulisan ini menggunakan metode analisis isi (content analysis). Pada tulisan ini membahas tentang bagaimana penerapan tatanan hidup baru pada era new normal ini tidak menghilangkan hubungan yang harmonis antara manusia dengan Tuhan (parhyangan), hubungan manusia dengan manusia (pawongan), dan hubungan manusia dengan lingkungan (palemahan). Dengan mengacu pada aturan-aturan yang diberikan oleh pemerintah, maka penerapan era new normal dapat berjalan sesuai harapan.Kata Kunci: new normal, tri hita karana, agama Hindu

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

IJHSRS

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities

Description

Vidyottama Sanatana: International Journal of Hindu Science and Religious Studies, particularly focuses on the Hindu Science and Religious Studies areas as follows: 1) Religious Education, 2) Religious Letters, 3) Theology, 4) Religious Philosophy, 5) Religious Cultural, and 6) Religion ...