JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika
Vol 6, No 1 (2021): Maret - Agustus 2021

PENYEBARAN PENYAKIT TIDAK MENULAR BERDASARKAN WILAYAH PUSKESMAS DI KOTA KEDIRI MENGGUNAKAN ANALISIS KORESPONDENSI

Afif, Ahmad (Unknown)
Fahmi, Mohamad Anis (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Mar 2021

Abstract

Masalah utama penelitian ini adalah pola penyebaran penyakit tidak menular berdasarkan wilayah Puskesmas di Kota Kediri. Mengetahui pola penyebaran penyakit tidak menular sangat penting untuk keperluan pencegahan dan pengendalian penyakit, sebagai upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di Kota Kediri. Metode yang digunakan adalah analisis korespondensi dengan dua variabel, yaitu variabel penyakit tidak menular dan variabel wilayah Puskesmas di Kota Kediri. Data penelitian ini adalah data sekunder dari hasil pencatatan jumlah angka kesakitan penyakit tidak menular yang terdapat di 8 Puskesmas Induk dengan 1 Puskesmas Perawatan dan 26 Puskesmas Pembantu di Kota Kediri tahun 2019. Grafik korespondensi digambarkan dengan dua dimensi yang menjelaskan keragaman data sebesar 83% dan menghasilkan  lima pola penyebaran penyakit tidak menular berdasarkan wilayah puskesmas di Kota Kediri.Kata kunci: penyakit tidak menular; penyebaran, korespondensi

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jmpm

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika (e-ISSN: 2502-9878, p-ISSN: 2502-986X) is a journal publishes original research and review articles in the field of mathematics and mathematics education. This journal published twice a year (in March and ...