JSI (Jurnal sistem Informasi) Universitas Suryadarma
Vol 7, No 2 (2020): JSI (Jurnal sistem Informasi) Universitas Suryadarma

PENERAPAN EDC SHARING MENGGUNAKAN METODE ROUND ROBIN (STUDI KASUS PT MTI)

Hari Mantik (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2020

Abstract

AbstrakBagi hasil merupakan suatu bentu skema pembiayaan alternatif, yang memiliki karakteristik tersendiri. Kita mengenal dengan istilah profit sharing, yaitu sesuatu yang disasarkan pada keuntungan. Dengan semakin tipisnya ruang antara kompetisi dan kolaborasi dalam dunia usaha, maka batas sistem informasi, teknologi dan bisnis semakin menjadi abu-abu. Apple menggunakan part dari samsung, atau Blue Bird join dengan Gojek adalah sedikit contoh yang menggambarkan kolaborasi bisnis yang bermula dari persaingan. Dalam dunia perbankan kini juga dikenal dengan EDC Sharing, dimana mahalnya mesin electronic data capture, dengan segala ukuran yang memenuhi meja konter kasir, membuat bank mulai berfikir, kenapa tidak dengan satu mesin saja untuk semua pengguna dari bank manapun. Istilah ini disebut dengan one acquirer, hundreds of issuer. Keyword: EDC Sharing, perbankan, issuer, acquirer

Copyrights © 2020