Diklabio: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Biologi
Vol 4 No 2 (2020)

METODE PEMBELAJARAN STUDENT CREATED CASE STUDIES (SCCS) TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA SMAN SATU BAROS

Aditya Rahman (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)
Lina Herlina (Program Studi Pendidikan Biologi, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)
Suroso Mukti Leksono (Program Studi Pendidikan Biologi, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)
Rosiana Dewi (Program Studi Pendidikan Biologi, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)
Nurul Rahmah Kusumaputri (Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Provinsi Banten)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2020

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui metode Student Created Case Studies (SCCS) terhadap peningkatan hasil belajar siswa  pada konsep pencemaran lingkungan di SMAN Satu Baros. Penelitian ini menggunakan populasi seluruh siswa kelas X SMAN Satu Baros. Sampel pada penelitian ini yaitu siswa kelas X3 yang ditentukan dengan teknik simple random sampling. Kemampuan kognitif siswa diukur menggunakan tes pilihan ganda, afektif diukur menggunakan angket dan psikomotor diukur menggunakan lembar observasi. Hasil penelitian menunjukan rata-rata kemampuan kognitif siswa yaitu sebesar 70 dengan kategori baik, afektif sebesar 77,72 dengan kategori baik dan psikomotor sebesar 93,93 dengan kategori sangat baik. Penelitian kami menyimpulkan bahwa metode SCCS dapat meningkatkan hasil belajar siswa dengan kategori baik sampai sangat baik.Kata kunci: Metode SCCS, Hasil Belajar, Pencemaran Lingkungan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jppb

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Education

Description

This journal focuses on the publication of research results in the field of education and learning biology. Detailed scopes of articles accepted for submission to Diklabio are: 1. Classroom Action Research (CAR) 2. Lesson Study (LS) 3. Res earch and Development (R&D) 4. Curriculum in Biology ...