Jurnal Ilmiah Telaah
Vol 5, No 2: Juli 2020

Pembelajaran Bahasa Indonesia Siswa di SMA Labschool Jakarta

Masrin Masrin (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
24 Jul 2020

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh pemahaman mendalam tentang kurikulum, tujuan, materi, strategi, pendekatan, media, dan evaluasi pembelajaran bahasa Indonesia di SMA Labschool Jakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode fenomenologi. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model Creswell, yaitu: mengatur, membaca, mendeskripsikan, mengklasifikasi, menginterpretasi, dan menarasikan data.Hasil penelitian menunjukkan: (a) kurikulum, yaitu menggunakan kurikulum tahun 2013; (b) tujuan, yaitu untuk membentuk karakter, pengetahuan, keterampilan dan sikap bahasa; (c) materi, yaitu materi berbasis teks yang menekankan pada aspek pengalaman, pengetahuan, keterampilan dan sikap bahasa; (d) Strategi dan Pendekatan yaitu pembelajaran berpusat pada siswa (Student Centered) dengan pendekatan saintifik dan komunikatif; (d) Media yaitu papa tulis, laptop, dan Liquid Crystal Display; dan (e) Evaluasi, yaitumengukur keseluruhan kegiatan pembelajaran yang mencakup proses dan hasil belajar. Abstract: This study aims to gain an in-depth understanding of the curriculum, goals, materials, strategies, approaches, media, and evaluation of Indonesian language learning at SMA Labschool Jakarta. This research uses a qualitative approach with a phenomenological method. Data collected through observation, interviews, and documentation. Data analysis using Creswell's model, namely: organizing, reading, describing, classifying, interpreting, and narrating data. The results showed: (a) the curriculum, which used the 2013 curriculum; (b) the purpose, which is to shape character, knowledge, skills and language attitudes; (c) material, namely text-based material that emphasizes aspects of experience, knowledge, skills and language attitudes; (d) Strategy and Approach that is student centered learning with a scientific and communicative approach; (d) Media, i.e. paperback, laptop, and Liquid Crystal Display; and (e) Evaluation, which measures overall learning activities that cover the learning process and outcomes.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

telaah

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Ilmiah Telaah adalah wadah publikasi ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Mataram. Artikel/karya tulis yang dimuat dalam jurnal ini adalah karya tulis hasil penelitian dan hasil ...