Pharmed: Journal of Pharmaceutical Science and Medical Research
Vol 4, No 1 (2021)

Hubungan Dosis Dan Durasi Pemberian Atorvastatin Terhadap Outcome Terapi Pasien Penyakit Jantung Koroner

Ririn Wirawati (Universitas PGRI Madiun)



Article Info

Publish Date
25 Feb 2021

Abstract

Atorvastatin merupakan obat golongan statin yang lebih efektif menurunkan LDL-C dan resiko penyakit kardiovaskuler. Pemilihan dosis terapi atorvastatin yang tepat dapat menurunkan pasien untuk mencapai target LDL <70 mg/dL sebagai parameter keberhasilan terapi. Penggunaan atorvastatin mempunyai efek maksimum dalam waktu 2 minggu dan mencapai efek stady state dalam waktu 5 hari. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dosis dan durasi pemberian atorvastatin dapat mencapai outcome tarapi pasien penyakit jantung koronerĀ  di Rumah Sakit Panti Waluyo Surakarta. Penelitian ini menggunakan metode cross sectional dengan penelusuran terhadap rekam medis pasien secara retrospektif dan dianalisis menggunakan Chi-square. Subyek penelitian ini yaitu pasien jantung koroner yang mendapatkan terapi atorvastatin minimal 1 bulan yang kemudian dilihat kadar LDL <70 mg/dL. Dari total 85 pasien diperoleh hasil analisis hubungan dosis atorvastatin (p=1,000) dan durasi atorvastatin (p=0,519) terhadap tercapainya target LDL <70 mg/dL.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

pharmed

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Journal of Pharmaceutical Science and Medical Research is a pharmaceutical journal which publish twice a year, on February and August. Various topics of pharmacys and health that can be accepted in this journal are: Pharmaceutical sience; Herb medicine; Medical; Health; Biomedical; ...