JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT
Vol 9 No 2 (2021): Vol.9.No.2.2021

PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT TELEKOMUNIKASI INDONESIA, TBK WITEL TANGERANG

Destyana Ayu Widyaningsih (Unknown)
Romat Saragih (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2021

Abstract

PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Witel Tangerang terus melakukan usaha dan upaya untuk bertranformasi dalam persaingan dunia global saat ini. Pentingnya peran sumber daya manusia dalam menghadapi tantangan untuk mengelola dan mempertahankan eksistensi perusahaan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana budaya organisasi serta disiplin kerja berpengaruh pada kinerja karyawan PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Witel Tangerang. Metode pada penelitian ini adalah kuantitatif, deskriptif dan kausalitas. Sampel sebanyak 63 karyawan dengan metode probabilty sampling. Teknik analisis menggunakan analisis deskriptif serta analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja karyawan memperoleh hasil sebesar 88,23% (sangat baik), budaya organisasi memperoleh hasil sebesar 86,61% (sangat kuat), serta disiplin kerja memperoleh hasil sebesar 90,50% (sangat tinggi). Hasil pengujian hipotesis bahwa budaya organisasi dan disiplin kerja secara simultan dan parsial mempunyai pengaruh signifikan terkait kinerja karyawan PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Witel Tangerang.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

ED

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Education and Development merupakan publikasi karya ilmiah dari hasil penelitian, pendidikan dan pengembangan ilmu pengetahuan, baik sosial, budaya dan lingkungan. Sebagai upaya untuk mewujudkan visi dan misi di Perguruan Tinggi. Jurnal Education and development mewadahi hasil pemikiran dan ...