Biomed Science
Vol 7, No 1 (2019)

HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU HAMIL TE NTANG SENAM HAMIL DENGAN PELAKSANAAN SENAM HAMIL DI PUSKESMAS PONCO KUSUMO DESA NGEBRUK

Yulita Dede Ngara (Akademi Kebidanan Wira Husada Nusantara)
Sripina Ulandari (Akademi Kebidanan Wira Husada Nusantara)
Emy Setyowati (Akademi Kebidanan Wira Husada Nusantara)



Article Info

Publish Date
05 Jun 2021

Abstract

Ibu hamil melakukan senam hamil dikarenakan adanya kesesuaian reaksi terhadap stimulus tertentu yaitu pengetahuan tentang senam hamil. Ibu hamil yang memiliki pengetahuan yang cukup tinggi mengenai senam hamil meyakini bahwa senam hamil merupakan awal yang baik untuk persiapan melancarkan proses persalinan maka cenderung untuk melakukan senam hamil. Sebaliknya ibu hamil yang berpengetahuan kurang cenderung tidak berkeinginan untuk mekaksanakan senam hamil. Hal ini dapat disebabkan ibu hamil belum memahami senam hamil baik langkah-langkah gerakan senam serta manfaat-manfaat yang dapat berdampak positif bagi kehamilan dan proses persalinan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengetahuan ibu tentang senam hamil dengan pelaksanaan senam hamil di puskesmas poncokusumo Desa Ngebruk.Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif, sedangkan jenis penelitiannya adalah jenis penelitian analitik korelatif yaitu dilakukan dengan tujuan menjelaskan hubungan atau pengaruh, perkiraan, menguji berdasarkan teori yang ada atau mengungkapkan hubungan yang korelatif antara variabel.Penelitian ini dilaksanakan di Puskesmas Poncokusumo Desa Ngebruk pada bulan April – Mei 2019. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling yaitu teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Data yang diperoleh selanjutnya dianalisis dengan pendekatan statistik deskriptif.Dengan menggunakan metode model regresi linier sederhana.Nilai t hitung variabel pengetahuan ibu hamil tentang senam hamil (X) sebesar 6.055 t tabel 2.039 artinya terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan ibu hamil tentang senam hamil (X) dengan pelaksanaan senam hamil (Y). Nilai F hitung sebesar 36,660 dari nilai F 0,05 (4,17) artinya terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel pengetahuan ibu hamil tentang senam hamil (X) dengan pelaksanaan senam hamil (Y). Nilai koefisien determinasi sebesar 0.550 artinya hubungan variabel bebas dengan pelaksanaan senam hamil sebesar 55%, sedangkan 45% lainnya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

biomed

Publisher

Subject

Dentistry Medicine & Pharmacology Public Health Veterinary

Description

Biomed Science : ISSN 2338-5189 (media cetak) , adalah jurnal peer-review yang menerbitkan artikel tentang praktik, teori, dan penelitian di semua bidang kesehatan dan kebidanan. Scope jurnal terdiri dari kebidanan,kesehatan,kesehatan masyarakat Setiap naskah yang diserahkan akan ditinjau oleh satu ...