Jurnal ComunitA Servizio
Vol. 2 No. 1 (2020): APRIL

Pengembangan Daerah Pariwisata melalui Pemanfaatan Upacara Adat Rambu Solo Kabupaten Toraja Utara

James Rilatupa (Unknown)
Uras Siahaan (Universitas Kristen Indonesia)
Margareta M. Sudarwani (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jun 2020

Abstract

Upacara penguburan telah menjadi ikon yang sangat penting bagi pariwisata di Toraja, terutama Toraja Utara. Seluruh perhatian penduduk, termasuk Pemerintah Daerah Toraja Utara akan terpusat kepada kegiatan ritual ini. Bangunan Rumah (Tongkonan) dan Lumbung Padi (Alang) tetap terpelihara dan dijaga untuk melaksanakan upacara tersebut, sehingga keberadaan Rumah tradisional tersebut tetap terjaga keberlanjutannya. Dalam penelitian tentang pelestarian bangunan upacara pemakaman ini telah disampaikan prinsip konservasi dan revitalisasi bangunan upacara tersebut. Dalam Kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat, tim PPM Program studi Magister Arsitektur PPs UKI telah dilakukan beberapa penyuluhan tentang masalah konservasi dan revitalisasi KomplekUpacara Pemakaman tersebut. Tradisi upacara pemakaman tersebut juga membawa dampak negative pada pemakaian lahan yang luas, masalah pelestarian lingkungan dan penggunaan bahan bambu yang tidak terbatas, yang seharusnya dapat dilestarikan dan dibudidayakan. Selain itu juga, teknik perawatan bangunan dan pemakaian bahan lain yang lebih berkelanjutan akan menjadi salah satu cara pelestarian dan budidaya tanaman bambu. Dengan pengembangan teknik membangun dan system pelaksanaan pemakaman, maka tradisi ini tetap akan terpelihara dan biaya upacara pemakaman dapa tmenjadi alternative penghematan biaya upacara pemakaman. Kata Kunci: Upacara Pemakaman, Pelestaran Bangunan dan Rambu Solo

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

cs

Publisher

Subject

Humanities Library & Information Science Nursing Social Sciences

Description

Jurnal Comunità Servizio adalah jurnal ilmiah yang fokus pada hasil karya atau tulisan terkait kegiatan pengabdian kepada masyarakat khususnya di bidang Teknologi, Kewirausahaan dan Sosial Kemasyarakatan. Mempublikasikan hasil karya terkait kegiatan pengabdian kepada masyarakat, khususnya di bidang ...