Jurnal Kesehatan
Vol 14 No 1 (2021): jurnal kesehatan

Potensi Asam Askorbat dalam Penanganan Gangguan Kesehatan Mental

sudana fatahillah pasaribu (universitas sebelas maret)
Herviana Herviana (Unknown)
Fahmil Usman (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Jun 2021

Abstract

Latar belakang:Gangguan kesehatan mental menurut WHO seperti skizofrenia, depresi, cacat intelektual, penyalahgunaan narkoba, gangguan afektif bipolar, demensia, cacat intelektual dan gangguan perkembangan termasuk autisme. Gangguan kesehatan mental dapat tangani dengan bermacam terapi. Asam askorbat merupakan salah satu vitaminyang berfungsi dalam penurunan masalah kesehatan mental sebab asam askorbat berperan penting dalam memberikan fungsi sebagai kofaktor enzimatik yang berpartisipasi dalam biosintesis myelinsheatholeh sel schwann, dan norepinefrin dalam pengaturan mood.Tujuan: Tinjauan literaturini bertujuanuntuk mengetahui potensi asam askorbat dalam penanganan gangguan kesehatan mental.Metode:Metodeyang digunakan pada tinjauan literatureyaitu menggunakan metode berbentuk naratif. Data diambildaribeberapa artikelpenelitianyang memenuhi kriteria inklusi.Hasil:Hasil tinjauan liteatur ditemukan 4 artikelsesuai kriteria inklusi, asam askorbatdidalam otak memiliki konsentrasi sangat tinggi dibandingkan dengan organ lain, konsentrasi asam askorbat dalam otak mencapai 10 mmol / L. Berdasarkan empat penelitian menunjukkan bahwa asam askorbat dapat menurunkan gangguan kesehatan mental dikarenakan peran asam askorbat dalam pembentukan norepinefrinkatekolamin, myelinsheatholeh sel schwann, pelepesan asetilkolindan keseimbangan glutamateregik. Kesimpulan: Pada tinjauan literatur ini dapat disimpulkan konsumsi asam askorbat yang cukup dapat menurunkan gangguan kesehatan mental.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

juke

Publisher

Subject

Environmental Science Health Professions Nursing Public Health

Description

JUKE : Jurnal Kesehatan Poltekkes Kemenkes Ternate is an national peer-reviewed journal dedicated to interchange for the results of high quality research in all aspect of health Science. The journal publishes state-of-art papers in fundamental theory, experiments and simulation, as well as ...