Wahana-Bio: Jurnal Biologi dan Pembelajarannya
Vol 10, No 1 (2018): Wahana-Bio Edisi Juni 2018

HUBUNGAN ANTARA JENIS KELAMIN DENGAN HASIL BELAJAR DAN SIKAP ILMIAH MAHASISWA PADA MATA KULIAH BOTANI TUMBUHAN RENDAH DI PRODI PENDIDIKAN BIOLOGI FKIP UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT

Sri Amintarti (Program Studi Pendidikan Biologi FKIP ULM)
Aulia Ajizah (Program Studi Pendidikan Biologi FKIP ULM)
Nurul Hidayati Utami (auliaajizah@ulm.ac.id)



Article Info

Publish Date
12 Oct 2018

Abstract

Pada Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) matakuliah Botani Tumbuhan Rendah(BTR) diharapkan mahasiswa mampu secara kognitif dan sikap untuk menginternalisasi berbagai sikap ilmiah sepertiĀ  sikap ingin tahu, sikap respek terhadap fakta, sikap berpikir kritis, sikap penemuan, dan sikap ketekunan, sehingga perlu dilakukan pembaharuan pembelajaran yang dapat mengakomodasi hal tersebut. Aspek pembaharuan salah satunya adalah menilai kemampuan belajar peserta didik. Telah dilakukan penelitian tentang hubungan antara jenis kelamin dengan hasil belajar dan sikap ilmiah mahasiswa mata kuliah BTR. Metode penelitian merupakan metode Survey. Data diperoleh melalui angket mengenai sikap ilmiah, observasi sikap ilmiah selama berlangsungnya pembelajaran (praktikum) serta menggunakan instrumen tes evaluasi hasil belajar untuk mengetahui ketercapaian hasil belajar kognitif. Data penelitian dianalisis dengan Uji korelasi Pearson Product Moment. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan yang positif (r=1) antara jenis kelamin dengan hasil belajar dan sikap ilmiah, meskipun hubungan antara jenis kelamin dengan hasil belajar tidak bermakna secara signifikan (P=0,239). Akan tetapi antara jenis kelamin dengan sikap ilmiah memiliki korelasi yang sangat signifikan (P<0,01).Kata kunci: Korelasi, Jenis kelamin, Hasil belajar, Sikap ilmiah

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

wb

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Education Environmental Science Immunology & microbiology Other

Description

Wahana-Bio is the a scientific Journal of Biology and its learning, published by the Program of Biology Education, Mathematics and Natural Science Education, Faculty of Teacher Training and Education, Universitas Lambung Mangkurat. This focuses on the delivery of information on the results of ...