Delta: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika
Vol 8, No 2 (2020): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika

PROBLEM POSING DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA SMP

Indrawati Indrawati (Universitas Nahdlatul Wathan Mataram)
Nurmiati Nurmiati (Universitas Nahdlatul Wathan Mataram)



Article Info

Publish Date
29 Jul 2020

Abstract

Tujuan utama diadakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan problem posing terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran matematika materi persamaan dan pertidaksamaan linier satu variabel kelas VII. Penelitian ini termasuk penelitian eksperimen dengan desain one group pretest and posttest design. Sampel yang digunakan adalah siswa kelas VII.3 sebanyak 26 siswa. Dalam uji analisis statistik data menggunakan uji perbedaan mean (uji t). Hasil analisis menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan antara penerapan model pembelajaran problem posing dengan hasil belajar siswa kelas VII. Hal ini ditunjukan oleh diterimanya hipotesis alternatif (H1) pada hasil uji banding berpasangan t-test (paired samples test) taraf signifikan 5%. Selain itu, nilai rata-rata klasikal hasil pretest dan hasil posttest mengalami kenaikan sebesar 13.69 dari sebelumnya 59.54  menjadi 73.23. Oleh karena itu maka dapat disimpulkan terdapat pengaruh dari penerapan model pembelajaran problem posing terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VII SMPN 1 Batukliang. Saran yang peneliti sampaikan yakni menerapkan model pembelajaran problem posing dalam setiap pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik problem posing, sebab selain dapat meningkatkan hasil belajar, siswa juga akan mendapatkan variasi pembelajaran yang berbeda sehingga dapat meningkatkan semangat dan mengurangi rasa jenuh siswa dalam belajar.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

Delta

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika menyajikan informasi mutakhir hasil kajian dan penelitian bidang matematika dan pendidikan. Lingkup matematika meliputi statistik, aljabar, geometri, analisis, komputer, terapan. Sedangkan lingkup pendidikan meliputi pembelajaran matematika, media ...