MULTINETICS
Vol. 2 No. 1 (2016): MULTINETICS Mei (2016)

Pembuatan User Interface dan Animating pada Media Pembelajaran Interaktif Idiom Bahasa Inggris

Faizah Dinar (Politeknik Negeri Jakarta)
Yoyok Sabar Waluyo (Politeknik Negeri Jakarta)



Article Info

Publish Date
23 May 2016

Abstract

Idiom merupakan susunan kata-kata yang mempunyai arti khusus yang tidak diterjemahkan secara aksara (literally). Idiom digunakan untuk memberikan ciri khas bagi suatu kalimat sehingga banyak masyarakat yang menggunakannya dalam percakapan sehari-hari. Akan tetapi, idiom tidak masuk ke dalam kurikulum pendidikan bahasa Inggris di Indonesia, sehingga sulit bagi masyarakat yang ingin mempelajarinya. Banyak buku yang menjelaskan tentang idiom, namun belajar dari buku teks kini dianggap kurang efektif seiring berkembangnya teknologi dan multimedia. Dengan menggabungkan fungsi buku dan teknologi, maka akan lebih baik jika media pembelajaran dibuat dengan lebih interaktif dan membuat penggunanya lebih cepat menangkap ilmu yang diberikan dengan cara yang menyenangkan. Dalam pembuatan media pembelajaran interaktif ini dibutuhkan seorang desainer user interface yang berperan sebagai orang yang mendesain tampilan media interaktif  dan animator yang berperan sebagai orang yang menganimasikan objek dalam sebuah cerita di dalam media interaktif tersebut. Pembuatan user interface dan animasi akan lebih baik dengan memanfaatkan prinsip perancangan user interface dan 12 prinsip animasi. Tampilan user interface mendapatkan presentase sebesar 86,6-93,3% dari koreponden yang menyatakan bahwa tampilan user interface menarik dan tidak membingungkan. Untuk animasi mendapatkan presentase sebesar 73,3-83,4% yang membuktikan bahwa animasi sudah baik dan sesuai. Sedangkan untuk aplikasi media pembelajaran interaktif ini mendapatkan presentase sebesar 80-100%.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

multinetics

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Multinetics is a peer-reviewed journal is published twice a year (May and November). Multinetics aims to provide a forum exchange and an interface between researchers and practitioners in any computer and informatics engineering related field. Scopes this journal are Content-Based Multimedia ...