JIMEK : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi
Vol 3, No 2 (2020): JIMEK Volume 3 No 2

Analisis Harga Saham Sub Sektor Perusahaan Telekomunikasi Menggunakan Metode Vector Autoregressive (VAR)

sridewi nur pasha (Universitas Mercu Buana)
Setyo Riyanto (Universitas Mercu Buana)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2020

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan melihat pengaruh harga saham sub sektor Telekomunikasi dengan menggunakan metode Vector Autoregression (VAR). Variabel dalam penelitian ini menggunakan Harga saham sesi pembuka dan sesi penutup (Open,close). Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan ekonometrika modern, dengan menggunakan software Eviews 10. Dalam penelitian ini sampel yang digunakan 4 perusahaan telekomunikasi. Teknik pengumpulan data dengan data sekunder. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa harga saham penutupan pada perusahaan Sub Sector Telekomunikasi seperti Perusahaan Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM), Indosat Tbk (ISAT), XL AXIATA Tbk (EXCL), dan FREN Tbk dipengaruhi oleh harga sesi pembukaan harga saham pada  hari itu dan penutupan sehari sebelumnya dan yang menentukan adalah harga pembukaan pada hari itu dan tidak dapat pengaruh First difference pada harga saham dalam metode persamaan VAR.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jimek

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi (JIMEK) merupakan jurnal ilmiah yang berisi publikasi beberapa skripsi dan hasil penelitian mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Kadiri yang berdasar dari teori Manajemen dan Ekonomi Pembangunan. JIMEK terbit setahun dua kali yaitu pada bulan Juli dan Desember. ...