CIVITAS: Jurnal Studi Manajemen
Vol 2, No 1 (2020): Januari 2020

Pengaruh Pelayanan terhadap Kepuasan Pelanggan pada PT. BPR KBU Tanjung Morawa

Ririn Selvia Purba (STIM SUKMA)
Husni Mubarak (STIM SUKMA)



Article Info

Publish Date
18 Nov 2020

Abstract

penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pelayanan terhadap kepuasan pelanggan pada PT. BPR KBU Tanjung Morawa. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Sampel yang dipilih merupakan pelanggan aktif periode bulan juni 2018 sebanyak 187 orang, pengambilan sampel menggunakan Random Sampling yaitu tehnik pengambilan sampel yang memberikan kesempatan yang sama kepada anggota yang ada dalam suatu populasi untuk dijadikan sampel. Analisis menggunakan uji Regresi linier sederhana, pengujian hipotesis menggunakan uji koefisien determinasi (R2) dan Uji Persial (uji t), sedangkan pengolahan data menggunakan SPSS 20. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelayanan yang terdiri dari keandalan, bukti fisik, ketanggapan, jaminan, perhatian mempengaruhi kepuasan nasabah PT. BPR KBU Tanjung Morawa. Hal ini tersebut dapat memberikan masukan bagi manajemen untuk meningkatkan kemampuan karyawan dalam memberikan pelayanan yang cepat, kemampuan dalam menanggapi keluhan pelanggan serta membuat produk yang inovatif sesuai dengan harapan pelanggan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

civitas

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

CIVITAS: Jurnal Studi Manajemen adalah jurnal yang memuat hasil penelitian mahasiswa dan dosen di lingkungan Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Sukma di bidang Manajemen SDM dan Organisasi, Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran dan topik-topik ilmu manajemen lainnya. ...