Jurnal Didaktika Dwija Indria
Vol 9, No 2 (2021): Didaktika Dwija Indria

Analisis muatan nilai moral dalam dongeng pada buku siswa kelas II sd tema 7 “kebersamaan” kurikulum 2013

Dwi Puspitasari Cahyaningrum (Sebelas Maret University)
Retno Winarni (Sebelas Maret University)
Anesa Surya (Sebelas Maret University)



Article Info

Publish Date
24 Mar 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis nilai-nilai moral yang terkandung dalam dongeng pada buku siswa kelas II SD tema 7 “Kebersamaan” kurikulum 2013. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan metode analisis konten. Objek penelitiannya yaitu nilai moral yang terdapat dalam 10 dongeng pada buku siswa kelas II SD tema 7. Penelitian ini menggunakan instrumen berupa lembar analisis dokumen yang disusun berdasarkan landasan teori tentang muatan nilai moral. Teknik analisis data dimulai dengan data yang sudah dikumpulkan, direduksi, dideskripsikan, diiterpretasikan, dianalisis, kemudian disimpulkan.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa wujud nilai moral dalam hubungan manusia dengan diri sendiri terdiri dari kejujuran, kerja keras, bertanggung jawab, pantang menyerah, rasa ingin tahu, bijaksana, sabar, cerdik, dan disiplin. Nilai moral yang paling banyak ditemukan yakni nilai moral rasa ingin tahu. Wujud nilai moral hubungan manusia dengan sesama terdiri dari saling menghargai, peduli sesama, sopan santun, cinta damai, kasih sayang, bersahabat, kerja sama, saling percaya, dan pemaaf. Nilai moral yang sering muncul yaitu bersahabat. Wujud nilai moral hubungan dengan alam sekitar yaitu mencintai lingkungan. Wujud nilai moral hubungan manusia dengan Tuhan yakni bersyukur. Berdasarkan keempat wujud nilai moral tersebut, guru dapat menjadikan dongeng sebagai alternatif untuk menanamkan nilai moral kepada peserta didik.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JDDI

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal ini membahas tentang hal-hal yang terkait dengan bidang Ke SD an. Beberapa hal yang menjadi bahan kajian dalam jurnal ini yakni metode pembelajaran, model pembelajaran, Teknologi pembelajaran, media pembelajaran, majanemen sekolah, bahan ajar sekolah ...