ILKOMNIKA: Journal of Computer Science and Applied Informatics
Vol 2 No 3 (2020): Volume 2, Nomor 3, Desember 2020

Analisis Kebutuhan Enterprise Resource Planning (ERP) Sekolah Berdasarkan Standar Nasional Pendidikan (SNP)

Kurniyatul Ainiyah (Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim)
Nurma Romihim (Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim)
Nurlaili Khairani (Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim)
Muhammad Ainul Yaqin (Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2020

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kebutuhan Enterprise Resource Planning (ERP) sekolah berdasarkan Standar Nasional Pendidikan (SNP). Analisis dimulai dengan menerapkan konsep ERP ke dalam proses-proses bisnis yang ada di sekolah. Kemudian, melakukan pemetaan ERP ke dalam SNP sehingga menghasilkan output berupa kebutuhan ERP sekolah. Hasil dari penelitian ini berupa susunan atau daftar terperinci mengenai kebutuhan ERP sekolah. Selanjutnya data tersebut dapat digunakan untuk membuat rancangan arsitektur kebutuhan ERP sekolah berdasarkan SNP. Dibangunnya sistem informasi ERP bertujuan untuk menciptakan sebuah sistem informasi sekolah yang lebih terstruktur dan terintegrasi.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ilkomnika

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

ILKOMNIKA: Journal of Computer and Applied Informatics is is a peer reviewed open-access journal. The journal invites scientists and engineers throughout the world to exchange and disseminate theoretical and practice-oriented topics of computer science and applied informatics which covers five (5) ...