INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian
Vol 5 No 1 (2021): JULI

PELATIHAN SENAM OTAK DALAM UPAYA PENINGKATAN FUNGSI KOGNITIF LANSIA DI PUSKESMAS PAMPANG

Rahmawati Ramli (Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muslim Indonesia)
Suhermi S (Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muslim Indonesia)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2021

Abstract

Senam otak bertujuan untuk meningkatkan rasa percaya diri, merangsang otak kiri dan kanan, merelaksasi otak dan dapat meningkatkan fungsi kognitif. Penurunan fungsi kognitif adalah menurunnya kemampuan dalam proses berpikir atau mengingat kembali suatu kejadian atau peristiwa baik jangka pendek maupun jangka panjang, yang sering terjadi pada lansia. Penurunan fungsi kognitif pada lansia terdiri dari beberapa aspek, salah satunya yaitu aspek mengingat kembali. Hal ini karena berkurangnya jumlah sel secara anatomis, kurangnya aktivitas, dan kurangnya asupan nutrisi. Upaya meningkatkan fungsi kognitif lansia adalah dengan senam otak. Tim pengusul ingin membantu mengatasi masalah para lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Pampang dengan mengadakan senam otak dalam upaya meningkatkan fungsi kognitif dan mencegah terjadinya Demensia. Luaran kegiatan berupa Peningkatan pengetahuan lansia dalam melakukan senam otak, terbentuknya jadwal senam otak dalam kegiatan posyandu lansia, terdapat manual book standar operasional prosedur senam otak. Metodenya berupa penyuluhan, pelatihan dan role play. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan dan kemampuan dalam melaksanakan senam otak.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

integritas

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

INTEGRITAS Jurnal Pengabdian Masyarakat diterbitkan oleh P3M UNARS untuk publikasi tulisan ilmiah di bidang pengabdian masyarakat dari berbagai disiplin ilmu. ...