Jurnal Ekuivalensi
Vol. 7 No. 1 (2021): JURNAL EKUIVALENSI

Evaluasi Penerapan Sistem Pengendalian Intern Penerimaan Kas Melalui Virtual Account Pada Universitas Kahuripan Kediri

Chorul Hana (Universitas Kahuripan Kediri)



Article Info

Publish Date
17 Jul 2021

Abstract

Abstrak Perguruan tinggi memiliki peran strategis dalam meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) salah satunya adalah Universitas Kahuripan Kediri, bukan hanya unggul dalam hal prestasi tetapi juga unggul dalam teknologi yang diterapkan dalam hal penerimaan pembayaran dari mahasiswa dalam rangka menciptakan sistem pengendalian intern. Sistem pengendalian intern dalam hal penerimaan kas akan tercipta apabila virtual account diterapkan di seluruh komponen pembayaran, hal ini belum tercipta di Universitas Kahuripan Kediri sehingga penyelewengan terhadap penerimaan kas masih sangat mungkin dilakukan. Saran yang dapat diberikan agar virtual account dapat diterapkan diseluruh komponen pembayaran adalah membuat tim khusus untuk menangani virtual account dari sisi IT atau helpdesk. Memisahkan bagian yang menginput tagihan, melakukan pencatatan pembayaran (input pembayaran) dan bagian pelaporan. Kata kunci: Sistem; Pengendalian Intern; Penerimaan Kas; Virtual Account Abstract Universities have a very important role in improving Human Resources (HR), one of which is the University of Kahuripan Kediri, not only excelling in terms of achievement but also excels in technology applied in terms of receiving payments from students in order to create an internal control system. An internal control system in terms of cash receipts will be created if virtual accounts are implemented in all payment components, this has not been created at Kahuripan University Kediri so that fraud on cash receipts is still very possible. Suggestions that can be given so that virtual accounts can be applied to all payment components are to create a special team to handle virtual accounts from the IT side or helpdesk. Separate the part that inputs invoices, records payments (payment input) and reports.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Ekuivalensi

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

The Journal publishes high quality research papers in all fields of finance and in closely related fields of economics. The Journal is interested in both theoretical and applied research with an emphasis on topics in corporate finance, financial markets and institutions, and investments. Research in ...