DINAMIC : Directory Journal of Economic
Vol 2, No 1 (2020): DINAMIC : Directory Journal of Economic

ANALISIS PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI DI KABUPATEN TEMANGGUNG TAHUN 2001-2018

Refa Oktafia Drie Utami (Universitas Tidar)
Lucia Rita Indrawati (Universitas Tidar)
Gentur Jalunggono (Universitas Tidar)



Article Info

Publish Date
05 Mar 2021

Abstract

Pembangunan merupakan suatu rangkaian proses perubahan menuju keadaan yang lebih baik dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, hal ini dapat terwujud dengan peningkatan taraf hidup masyarakat yang diukur dengan peningkatan laju pertumbuhan ekonomi. Pertumbuhan ekonomi dapat berjalan dengan baik apabila didukung dengan laporan keuangan yang transparan dan akuntabel yang dapat diukur dengan kinerja keuangan daerah. Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh kinerja keuangan pemerintah daerah yang diukur dengan rasio efektivitas, rasio efisiensi, rasio belanja langsung dan rasio belanja tidak langsung terhadap pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Temanggung tahun 2001-2018. Penelitian ini menggunakan data runtut waktu (time series) selama 18 tahun dengan model analisis regresi linear berganda dengan metode OLS (Ordinary Least Square) yang dibantu dengan menggunakan program Eviews 10. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) rasio efektivitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Temanggung; (2) Rasio efisiensi memiliki pengaruh positif dan tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Temanggung; (3) Rasio belanja langsung memiliki pengaruh negatif dan tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi; (4) Rasio belanja tidak langsung memiliki pengaruh positif dan tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Temanggung; (5) Pengaruh rasio efektivitas, rasio efisiensi, rasio belanja langsung dan rasio belanja tidak langsung secara bersama-sama tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Temanggung tahun 2001-2018.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

dinamic

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Merupakan media akademisi dalam menyampaikan hasil penelitian dan atau pemikiran yang dikelola oleh Jurusan ekonomi pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Tidar. Jurnal ekonomi pembangunan yang selanjutnya diberi nama DINAMIC ini tidak hanya mengakomodasi tulisan di bidang ilmu ekonomi namun juga ...