Jurnal Bioindustri (Journal of Bioindustry)
Jurnal Bioindustri: VOL. 3 NO. 1 (2020)

STRATEGI PEMASARAN USAHA BUNATY DENGAN MODEL 7C DAN PENERAPANNYA PADA BUSINESS MODEL CANVAS

Parmila Khansa Mila Khansa (Universitas Trilogi)
. Maulidian (Program Studi Agribisnis, Fakultas Bioindustri, Universitas Trilogi)
Rukavina Baskh (Universitas Tadulako)



Article Info

Publish Date
15 Feb 2021

Abstract

Penelitian ini membahas tentang strategi pemasaran usaha minuman bunaty dari kulit buah naga dengan inovasi strawberry popping boba. Kulit buah naga pada produk Bunaty mengandung antioksidan alami yang dapat menyehatkan tubuh. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis kondisi lingkungan internal dan kondisi lingkungan eksternal, mengidentifikasi strategi pemasaran dengan model 7C untuk meningkatkan efisiensi fungsi pemasaran dan mampu menghadapi pesaing di luar, serta menganalisis penerapan bisnis model kanvas dalam bisnis Bunaty. Metode analisis yang digunakan adalah IFAS dan EFAS, analisis SWOT, strategi pemasaran model 7C, dan model bisnis canvas. Hasil dari penelitian ini merupakan hasil perhitungan faktor internal diperoleh skor total sebesar 2,64, dimana nilai ini menunjukan kekuatan pada posisi internal yang dapat mengatasi kelemahan. Hasil analisis terhadap faktor eksternal dalam matriks mendapatkan total skor 3.26, dimana nilai ini menunjukan peluang pada faktor eksternal yang dapat meminimalkan ancaman. Untuk menghadapi persaingan di pasar strategi bisnis yang alternatif melalui matriks SWOT yang dimasukan kedalam strategi pemasaran model 7C dan diterapkan ke dalam business model canvas oleh perusahaan.Kata kunci : Kulit Buah Naga, Minuman Ready To Drink, Analisis SWOT, Pemasaran Model 7C, Business Model Canvas

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jbi

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Energy Environmental Science

Description

Jurnal Bioindustri merupakan publikasi ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Bioindustri Universitas Trilogi, Jakarta sebagai media penyebarluasan dan pertukaran informasi hasil penelitian atau ulasan ilmiah di bidang agroekoteknologi (budidaya pertanian, pemuliaan dan genetika, dan pascapanen), ...