Jurnal Infortech
Vol 2, No 2 (2020): Desember 2020

SISTEM INFORMASI PENJUALAN ELEKTRONIK PADA UD.KARYA ELEKTRIK JAKARTA

MOHAMAD SYAIFUL AMRI (STMIK NUSAMANDIRI)
Agus Junaidi (STMIK NUSAMANDIRI)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2020

Abstract

Abstrak - Penjualan merupakan suatu kegiatan proses jual beli yang dilakukan oleh dua orang atau lebih yang memberikan keuntungan bagi suatu perusahaan atau perorangan. Adapun beberapa masalah yang di hadapi pada toko UD. Karya Elektrik ini yaitu proses transaksi yang masih dilakukan secara manual dan data penjualan dilakukan dengan menggunakan buku pencatatan, sehingga sering  sekali terjadi kerangkapan data ataupun tidak tercatatnya data oleh operator. Oleh karena itu untuk membantu memajukan toko UD.Karya Elektrik dalam melakukan transaksi penjualan maka dibuat sistem penjualan dari yang manual menjadi aplikasi dan juga laporan dari manual menjadi bentuk print out/soft copy. Adapun metode yang digunakan yaitu metode waterfall, metode waterfall ini dipilih karena proses transaksi harus dilakukan secara bertahap mulai dari konsumen memilih barang hingga melakukan proses pembayaran. Dengan dibuatnya sistem penjualan pada toko UD. Kriya Elektrik membuat proses transaksi lebih cepat dan juga mendapatkan hasil yang akurat dan juga data penjualan tidak akan terjadi kerangkapan data karena data sudah terkomputerisasi dan juga data penjualan sudah disimpan pada satu database yang aman. Kata Kunci : Penjualan, Waterfall, Transaksi, Database, Jual beli

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

infortech

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Library & Information Science

Description

Jurnal Infortech pertama publikasi tahun 2019, dengan registrasi ISSN dari LIPI Indonesia Nomor 2715-8160. Jurnal Infortech (Information Technology) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Bina Sarana Informatika. Jurnal Infortech diterbitkan dua ...