BIOMA : Jurnal Biologi Makassar
Vol. 6 No. 2 (2021): Bioma : Juli - Desember 2021

KEANEKARAGAMAN DAN STRUKTUR KOMUNITAS ECHINODERMATA DI EKOSISTEM LAMUN PERAIRAN PULAU PANNIKIANG SULAWESI SELATAN

Safriani Sukma Amirudin Raden (a:1:{s:5:"en_US"
s:60:"Program Studi Biologi, Fakultas MIPA, Universitas Hasanuddin"
})

Magdalena Litaay (Unknown)
Willem Moka (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2021

Abstract

  Penelitian mengenai Echinodermata sudah banyak dilakukan, namun di Pulau Panikiang, masih sangat terbatas, sehingga perlu dilakukan penelitian lebih dalam mengenai keanekaragaman Echinodermata. Telah dilakukan penelitian mengenai Echinodermata dengan menggunakan line transect kombinasi plot. Dimana panjang line transect 50 m dan plot dengan ukuran 2 x 2 m. Echinodermata yang berada dalam plot dihitung jumlah individunya, diamati morfologinya, diambil gambarnya untuk identifikasi lebih lanjut. Dilakukan analisis data keanekaragaman jenis, kemerataan, persebaran jenis dan dominansi. Ditemukan 10 species Echinodermata, yang terdiri dari 8 genera dan 8 famili. Memiliki tingkat keanekaragaman Echinodermata tergolong bervariasi (0.122251 - 2.014903).   Kata Kunci: Echinodermata, Pulau Pannikiang, Ekosistem Lamun  

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

bioma

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Bioma mempublikasikan hasil penelitian dan kajian biologi: ekologi, botani, genetika, mikrobiologi, zoologi maupun biologi terapan dibidang agrokomplek dan medikal komplek. Bioma diterbitkan Departemen Biologi, FMIPA UNHAS, dan mempublikasikan artikel dua kali setahun , setiap bulan juni dan ...