Journal of Empowerment Community
Vol. 2 No. 2 (2020): September 2020

Edukasi Pembuatan Silase Rumput Odot sebagai Alternatif Pemenuhan Kebutuhan Pakan Domba-Kambing Di Desa Gunungpring, Muntilan

Tri Puji Rahayu (Universitas Tidar Magelang)
Esna Dilli Novianto (Prodi Agroteknologi Untidar Magelang)
Nur Hidayah3 (Prodi Peternakan Universitas Tidar)



Article Info

Publish Date
02 Oct 2020

Abstract

Beberapa permasalahan timbul dalam proses pemeliharaan ternak ruminansia terutama kambing dan domba pada peternak rakyat Desa Gunungpring yaitu 1) pemenuhan kebutuhan pakan secara mandiri tanpa merumput (ngarit); 2) pemberian hijauan pakan dengan kualitas rendah.  Potensi hijauan pakan di daerah tersebut cukup melimpah, sehingga perlu transfer pengetahuan dan keterampilan tentang pemanfaatan hijauan pakan ternak melalui proses teknologi pengolahan pakan salah satunya silase.  Tujuan program ini antara lain sebagai solusi bagi peternak dalam pemenuhan kebutuhan pakan domba-kambing secara mandiri tanpa merumput (ngarit) dan peningkatan penggunaan hijauan pakan berkualitas. Target khusus program yaitu peningkatan pengetahuan proses pembuatan silase pakan domba-kambing bagi peternak di Desa Gunungpring. Metode pelaksanaan program adalah a) pengisian kuisioner tentang pengetahuan jenis hijauan pakan dan teknologi pengolahan hijauan berupa silase; b) pendidikan masyarakat, melalui penyuluhan pengetahuan jenis hijauan pakan dan cara pembuatan silase; c) praktik dan pelatihan cara pembuatan silase hijauan; d) evaluasi pelaksanaan program PKM yang telah dilaksanakan. Luaran yang diharapkan melalui kegiatan PKM ini antara lain pengetahuan dan keterampilan tentang hijauan pakan dan pembuatan silase,  publikasi media massa/online dan terjadi peningkatan penerapan IPTEK dalam pengolahan pakan kambing dan domba di Desa Gunungpring.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JEC

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

a) Pelayanan pada masyarakat, b) Ketahanan Pangan Lokal; c) Pelatihan, Pemasaran, Teknologi Tepat Guna, Desain; d) Pemberdayaan Masyarakat; e) Layanan Komunitas Mahasiswa; f) Wilayah Perbatasan dan Wilayah Kurang Dikembangkan; g) Pengembangan wilayah terpadu h) Pendidikan untuk Pembangunan ...