Dinamika Pendidikan
Vol 11, No 1 (2021): Edisi Januari - April 2021

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI DAUR AIR DENGAN METODE DEMONSTRASI DI KELAS VI SDN PESANGGRAHAN 01 PAGI JAKARTA

Hapsah, Siti (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2021

Abstract

Hasil belajar IPA pada materi Daur Air menunjukkan nilai di  bawah KKM. Selain itu,  ada beberapa masalah yang terjadi pada proses pembelajaran yaitu (1) pembelajaran dilaksanakan dalam bentuk mencatat dan ceramah, (2) tidak adanya penerapan metode, dan (3) tidak menggunakan media pembelajaran yang baik.  Akibatnya membuat siswa menjadi bosan dalam mengikuti pembelajaran sehingga siswa merasa tidak tertarik untuk belajar IPA. Berdasarkan hal tersebut, perlu dialkukan upaya oleh guru, diantaranya pemilihan metode pembelajaran yang tepat yaitu metode demonstrasi. Tujuan penelitian ini yaitu meningkatkan hasil belajar IPA pada meteri Daur Air dan mengetahui pengaruh metode demonstrasi dalam meningkatkan hasil belajar IPA. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian tindakan kelas yang terdiri atas tiga siklus. Setiap siklus terdiri atas empat langkah yaitu perencanaa, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan dua teknik analisis yaitu data kuantitatif dan kulaitatif. Hasil penelitian menunjukkan  nilai rata-rata yang diperoleh siswa dalam tes akhir yaitu siklus I yaitu 55,72 kemudian pada siklus II 61,42, dan pada siklus terakhir siklus III nilai rata-rata siswa mencapai 70,81

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

dinamika

Publisher

Subject

Education

Description

The journal is a scientific publication of research articles from the educational sphere, where every issue has a theme as the focus of the ...