Jurnal Ekonomi dan Pendidikan
Vol 18, No 1 (2021)

ANALISIS KINERJA GURU AKUNTANSI BERSETIFIKASI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) BISNIS DAN MANAJEMEN

Siswanto Siswanto (Universitas Negeri Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2021

Abstract

Abstrak: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) tingkat  kinerja guru Akuntansi SMK Bisnis dan Manajemen di Daerah Istimewa Yogyakarta, (2) tingkat motivasi guru  Akuntansi SMK Bisnis dan Manajemen di Daerah Istimewa Yogyakarta, (3) pengaruh motivasi terhadap kinerja guru Akuntansi SMK Bisnis dan Manajemen di Daerah Istimewa Yogyakarta. Subjek dalam penelitian ini adalah guru Akuntansi SMK Bisnis dan Manajemen di Daerah Istimewa Yogyakarta yang sudah bersertifikat pendidik. Data yang dapat dikumpulkan sebanyak 46 orang guru. Penelitian ini menggunakan desain survei. Populasinya adalah seluruh guru Akuntansi SMK Bisnis dan Manajemen di Daerah Istimewa Yogyakarta. Sampelnya adalah guru yang sudah bersertifikat pendidik.  Sesuai dengan tujuan penelitian, teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan persentase dan analisis regresi sederhana. Hasil Penalitian menunjukkan : (1) Kinerja Guru dinilai dari sudut pandang pedagogik,  kepribadian,  sosial menunjukkan Kategori Sangat Baik dan kompetensi profesional menunjukkan kategori Baik; (2) tingkat motivasi  guru menunjukkan kategori tinggi, (3) terdapat pengaruh motivasi terhadap kinerja guru Akuntansi SMK Bisnis dan Manajemen.Abstract: The purpose of this study was to determine: (1) the level of teacher performance, (2) the level of teacher motivation, and (3) the effect of motivation on teacher performance. The subjects in this study were accounting teachers of SMK Business and Management in the Special Region of Yogyakarta, certified educators. The data that can be collected are 46 teachers. This study used a survey design. The analysis technique in this study is simple regression analysis. The population is all accounting teachers of SMK Business and Management in the Yogyakarta Special Region. The sample is teachers who have been certified educators. In accordance with the research objectives, the data analysis technique used is descriptive quantitative with percentages and simple regression analysis. The results of the research show: (1) Teacher performance is assessed from a pedagogical, personal, social point of view which shows an excellent category and professional competence shows a good category; (2) the level of teacher motivation shows a high category, (3) there is an influence of motivation on the performance of accounting teachers in Business and Management Vocational Schools.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jep

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Ekonomi dan Pendidikan (JEP) merupakan jurnal yang diterbitkan Jurusan Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta yang memuat artikel/naskah berupa hasil pemikiran, analisis ilmiah, kajian teori, atau hasil penelitian dalam bidang ekonomi atau ...