Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan
Vol 6, No 3 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan

IMPLEMENTASI TRILOGI KEPEMIMPINAN PENDIDIKAN KI HADJAR DEWANTARA DI SD TAMAN MUDA IBU PAWIYATAN TAMAN SISWA YOGYAKARTA

Nugroho, Lilik (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Nov 2017

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang Implementasi Kepemimpinan PendidikanMenurut Ki Hadjar Dewantara Di SD Taman Muda Ibu Pawiyatan Taman Siswa Yogyakarta. Penelitianini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif kualitatif. Setting Penelitian di SD Taman Muda IbuPawiyatan Taman Siswa Yogyakarta. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dankajian dokumen. Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Berdasarkan hasilpenelitian tentang Implementasi Kepemimpinan Pendidikan Menurut Ki Hadjar Dewantara Di SD TamanMuda Ibu Pawiyatan Taman Siswa Yogyakarta, di tarik kesimpulan: 1) Penerapan kepemimpinan KiHadjar Dewantara di SD Taman Muda Tamansiswa menerapkan sistem among sebagai sistem pendidikanyang didasarkan asas kemerdekaan dan kodrat alam yang selanjutnya dikembangkan menjadi lima asaspokok yang disebut Pancadarma Taman Siswa yang meliputi asas kemerdekaan/ kebebasan, asas kodratalam, asas kebudayaan, asas kebangsaan dan asas kemanusiaan. 2) Hambatan yang ditemui dalammenerapkan kepemimpinan Ki Hadjar Dewantara terdapat dua faktor yang diantaranya adalah faktorinternal atau faktor yang berasa dari dalam sekolah dan faktor eksternal atau faktor yang berasal dari luarsekolah. faktor yang bersal dari dalam sekolah meliputi sumber daya manusia dalam hal ini pendidik/ guru,sarana dan prasarana yang disediakan sekolah, dan kemampuan siswa itu sendiri. 3) Upaya sekolah untukmengatasai beberapa hambatan adalah dengan mengembangkan sumber daya manusia dalam hal inipendidik atau guru melalui pembinaan, diklat pendidikan, dan pemberian tugas tambahan bagi guru.Kata kunci: implementasi, trilogi kepemimpinan, pendidikan Ki Hadjar Dewantara

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

sakp

Publisher

Subject

Humanities Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Spectrum Analisis Kebijakan Pendidikan is an open access, and peer-reviewed journal. This journal focuses on publishing articles on student research results for undergraduate, postgraduate, and doctoral students. This journal is published every three months. The theme of this journal covers the ...