Lingua Franca: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya
Vol 5 No 1 (2021)

CITRA TOKOH UTAMA PEREMPUAN DAN NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL CARNATION KARYA SANAZ NADYA

CINTYA NURIKA IRMA (Universitas Peradaban)



Article Info

Publish Date
10 May 2021

Abstract

Karya sastra merupakan cerminan dari kehidupan manusia, salah satunya perempuan yang beragam watak sifat di dalam kesusastraan itu sendiri. Dalam sebuah karya sastra juga memiliki nilai pendidikan yang dapat diambil di dalamnya. Dalam penelitian ini  menggunakan tokoh utama dalam novel Carnation,yang memiliki citra perempuan dan nilai karakter pendidikan yang cukup kuat sebagai anak remaja yang menempuh berbagai kondisi perihal kehidupannya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa kutipan dan percakapan yang terdapat dalam novel Carnation karya Sanaz Nadya dan sumber data novel dan buku acuan yang berkenaan dengan penelitian. Teknik pengumpulan data dengan 2 teknik yaitu teknik baca, dan teknik catat. Teknik validitas data dalam penelitian ini dengan trianggulasi data. Tujuan dari penelitian ini adalah menjelaskan tentang citra tokoh utama dan nilai pendidikan karakter dalam novel Carnation karya Sanaz Nadya. Hasil dari penelitian ini adalah tokoh Della memiliki citra diri meliputi aspek fisik: manis, lucu, cantik, salut. Aspek psikis: penyesalan, menangis, pemarah, galak, kecemburuan, bahagia, pemalu, bijak, agresif. Ada juga citra sosial, yaitu: aspek keluarga. Nilai pendidikan dalam novel Carnation karya Sanaz Nadya meliputi: tanggung jawab, peduli sosial, disiplin, kerja keras, berbakti kepada orang tua, kasih sayang. Kata Kunci : citra perempuan, novel Carnation, nilai pendidikan karakter

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

lingua

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal LINGUA FRANCA merupakan media informasi dan penyebarluasan artikel hasil penelitian maupun konseptual dengan bidang garapan yang berhubungan dengan bahasa, sastra, dan pengajarannya. Arjuna Subject : Seni dan Humaniora - Bahasa dan ...