Jurnal Manajemen & Keuangan
Vol 9 No 2 (2020): JURNAL MANAJEMEN DAN KEUANGAN

E-Promosi untuk Komunikasi pelanggan di Sektor Minuman: Studi Kopi Kenangan

Eva Rachmawati (Unknown)
Ratih Hurriyati (universitas Pendidikan Indonesia)
Puspo Dewi Dirgantari (universitas Pendidikan Indonesia)



Article Info

Publish Date
02 Dec 2020

Abstract

Penelitian untuk mengetahui pengaruh e-promotion pada media sosial terhadap keputusan pembelian konsumen Kopi Kenangan. Variabel yang diteliti yaitu: Personal relevance (X1), Interactivity (X2), Message (X3), dengan variable keputusan pembelian pada konsumen Kopi Kenangan menggunakan model attention, intersert, disire, action. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 165 responden. Penelitian ini termasuk ke dalam penelitian deskriptif dan verifikatif dengan menggunakan metode non probality sampling. Teknik pengambilan sampel secara accidental sampling, yaitu cara untuk mendapatkan sampel berdasarkan siapa saja konsumen yang kebetulan bertemu pada saat melakukan penelitian. Uji yang digunakan untuk menguji instrumen penelitian berupa uji validitas dan uji realibilitas. Uji hipotesis menggunakan uji F dan uji t, analisis data yang digunakan adalah regresi berganda.Variabel Personal Relevance (X1) memberikan pengaruh terhadap Keputusan Pembelian (Y) pada kopi kenangan. Variabel Interactive (X2) tidak memberikan pengaruh terhadap Keputusan Pembelian Kopi Kenangan. Sedangkan Variabel Message (X3) memberikan pengaruh terhadap Keputusan Pembelian Kopi Kenangan. Variable yang memberikan pengaruh besar terhadap Keputusan Pembalian (Y) adalah variable Personal Relevance. Kata Kunci: e-promotion, personal relevance, interactivity, message, analisis regresi berganda.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jmk

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Other

Description

Jurnal Manajemen & Keuangan merupakan wahana hasil penelitian dan telaah konseptual dalam bidang manajemen dan keuangan, diterbitkan sejak tahun 2012 dan terbit 2 kali setahun pada bulan Mei dan ...